2 Pengusaha Majalengka Jadi Orang Terkaya di Indonesia, Siapa Mereka? Simak Profilnya

2 Pengusaha Majalengka Jadi Orang Terkaya di Indonesia, Siapa Mereka? Simak Profilnya

Theodore Rachmat dan Edwin Soeryadjaya dua pengusaha berdarah Kabupaten Majalengka yang masuk daftar orang terkaya di Indonesia.-Ist/Kolase-radarmajalengka.com

BACA JUGA:Bergerak, Polisi di Sindangwangi Patroli Sekolah Terkait Jajanan Cikbul

Dilansir dari Forbes, Rachmat memiliki saham minoritas di perusahaan batubara terdaftar Adaro Energy, di mana ia menjabat sebagai Wakil Presiden Komisaris.

Memulai karir di grup otomotif Astra International, didirikan oleh pamannya William Soeryadjaya, pada tahun 1968. Ia akhirnya menjadi CEO.

Putranya Ariano adalah Wakil Presiden Direktur dan Wakil CEO Adaro Energy. Putranya Arif Patrick, yang bekerja untuk GE selama tujuh tahun, adalah salah satu pendiri dan ketua raksasa minyak sawit Triputra Agro Persada.

Berdasarkan daftar orang terkaya di Indonesia yang dirilis Forbes, Theodore Rachmat ada di urutan 8 dengan kekayaan USD 3,3 miliar. Sedangkan Edwin Soeryadjaya ada di peringkat 20 dengan kekayaan USD 1,5 miliar.

BACA JUGA:Ngeri! 249 Anak di Majelengka Menikah Dini, Akibat Pergaulan Bebas?

Meski sudah tidak tinggal di Kabupaten Majalengka, namun masyarakat Kota Angin boleh bangga lantaran ada 2 tokoh pengusaha nasional dalam daftar orang terkaya di Indonesia dan memiliki darah juga asal dari Majalengka.

Bahkan nama Wiliam Soeryadjaya dikenang dan diabadikan menjadi nama jembatan di Jalan Tol Cikopo Palimanan (Cipali).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: