Yuk Berwisata di Majalengka, Kini Wabup Tarsono Siap Ciptakan dari Desa Menuju Dunia

Yuk Berwisata di Majalengka, Kini Wabup Tarsono Siap Ciptakan dari Desa Menuju Dunia

MENDUNIA: Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana berambisi untuk membangun wisata di Majalengka yang mampu mendunia.-PAI SUAPRDI-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM  - Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana berambisi untuk membangun wisata di Majalengka yang mampu mendunia, dengan berkolaborasi bersama seluruh stakeholder dan elemen masyarakat lainnya.

Sehingga ia bertekad untuk membangun wisata Majalengka yang mendunia, dengan kata lain dari desa menuju dunia. Dan ambisi tersebut tentunya tidak berlebihan karena Majalengka sendiri didukung dengan sumber daya alam dan wisata yang potensial, serta Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati dan akses tol yang cukup representatif.

“Itu sudah barang pasti, kita punya bandara, dan bandara merupakan pintu gerbang dunia, yang akan kita manfaatkan agar keberadaan BIJB mempermudahkan akses dari seluruh negara wilayah Indonesia agar bisa mudah dan cepat masuk ke Majalengka, berwisata di Majalengka, berbelanja di Majalengka dan lainnya,” jelasnya Selasa (9/5) kemarin saat mendampingi tim penilai wisata dari Kemenkraf.

Dengan kemudahan akses yang ada, diharapkan kata dia, seluruh wisatawan baik lokal maupun mancanegara bisa berkunjung dan berwisata serta berbelanja di Majalengka. Sehingga dengan sendirinya potensi masyarakat di Majalengka cepat tumbuh dan akan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat Majalengka itu sendiri.

BACA JUGA:Inilah Cara Check In Online Citilink dengan Mudah dan Cepat, Simak Prosedurnya

BACA JUGA:UPDATE! Kondisi Tol Cisumdawu, Akhir Mei Nyambung Bandung - Kertajati

Terkait masuknya Desa Bantaragung sebagai 75 desa wisata yang dibidik Kemenkraf dari ribuan desa di seluruh Indonesia, wabup menjelaskan, jika hal itu bukan hal yang mudah. Di mana salah satu kata kuncinya adalah kolaborasi dan kebersamaan serta kerja sama yang baik dengan semua pihak. Serta adanya kesadaran rasa memiliki yang kuat di masyarakat, baik rasa memiliki wisata memiliki desa dan lainnya.

Sementara itu saat disinggung apakah Majalengka akan puas dengan hanya masuk sebagai 75 desa wisata terbaik di Indonesia. Karena, potensi Majalengka sendiri sebenarnya bisa dan mampu untuk membidik posisi terbaik seperti posisi 10 besar bahkan pertama di Indonesia.

Terkait hal itu, orang nomor dua di Majalengka menjelaskan, pihaknya akan terus berusaha menjadikan desa wisata di Majalengka bisa masuk dalam 10 besar, bahkan urutan ke-1 desa wisata terbaik di Indonesia. Tentunya dengan cara memaksimalkan semua sumber daya manusia. Dengan cara tidak alergi dikritik, terus melakukan evaluasi melakukan perbaikan dan meningkatkan kekurangan yang ada.

“Tapi dari data dan nominasi serta peluang maupun masukan yang ada, kita optimis akan mampu menyabet habis 5 kategori lainnya. Karena kita memiliki potensi alam yang indah, ditambah semua yang kita sajikan semuanya dari alam, baik dari segi wisata hingga kuliner berbasis organik,” tambahnya.

BACA JUGA:5 Shuttle Menuju Bandara Kertajati Majalengka, Banyak Pilihan

BACA JUGA:PERTAMA! PPP Daftarkan Bacaleg ke KPU

Bahkan selain wisata alam dan semua makanan dan olahan berbahan organik, pihaknya juga mengaku sudah menyiapkan kesenian tradisional asli Bantaragung yang sudah mendunia, yakni pencak silat. Sehingga Kabupaten Majalengka sangat optimis jika Desa Bantaragung pasti menjadi juara pertama dan mampu menyabet semua kategori yang ada. (pai)

BACA JUGA:CIAMIK! Ini Tempat Wisata di Majalengka yang Instagramable Banget, Cocok Buat Update Status

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: