Apakah Infused Water Lemon Aman Untuk Penderita Asam Lambung? Ini Kata Ahli Kesehatan
Gambar minuman infused water lemon -Pinterest - Tangkapan Layar -radarmajalengka.com
RADARMAJALENGKA.COM - Infused water lemon, ya bisa menjadi minuman sehat yang bisa diminum kapan saja, dan di situasi apa pun, salah satunya pada situasi ketika sedang bulan puasa seperti ini.
Berhubung bulan ini merupakan bulan suci ramadhan, yang berarti sebagian dari kita ada yang berpuasa, maka dengan memilih minuman seperti infused water, maka setidaknya dapat menjadi minuman sehat dan banyak manfaat, alternatif dari minuman manis. Contoh minuman infused water itu seperti infused water lemon. Jadi, tak heran jika infused water lumayan populer pada saat bulan puasa ramadhan seperti ini, karena dengan ini maka infused water dapat jadi minuman favorit tersendiri untuk minuman sehat yang menyegarkan.
Namun, bagi penderita asam lambung, khususnya dalam meminum infused water seperti lemon, mungkin ada beberapa sedikit pantangan dan perhatian khusus mengingat penderita asam lambung, tidak boleh mengonsumsi zat yang bersifat asam, berhubung infused water lemon memiliki rasa yang asam, maka sebagai penderita asam lambung harus lebih hati-hati jika ingin mengonsumsi infused water lemon.
Lalu, pada artikel kali ini akan ada suatu pembahasan mengenai apakah infused water lemon aman untuk penderita asam lambung, dalam perspektif dari sumber ahli kesehatan, simak selengkapnya pada artikel berikut ini.
BACA JUGA:Resep Membuat Smoothies Kurma, Minuman Kurma yang Sehat dan Kaya Akan Serat
Infused water lemon, memiliki bahan dasar buah lemon, lemon sendiri sebagai buah yang sehat dan kaya manfaat, karena terdapat banyak kandungan vitamin di dalamnya, seperti vitamin C, namun lemon erat kaitannya dengan rasa asam khas dari buah lemon.
Infused water lemon adalah minuman yang dibuat dari air putih yang dicampur dengan beberapa irisan buah lemon yang segar, dan infused water lemon juga mudah dibuat.
Infused water juga bisa menjadi minuman yang sehat, dan bisa menjadi minuman untuk membantu mengembalikan cairan tubuh, dan menghidrasi tubuh. Infused water lemon juga seperti yang dilansir dari jurnal penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Preventive Medicine, berdasarkan hasil jurnal penelitian tersebut mengatakan bahwa infused water lemon dapat memberikan hasil kardiovaskular dengan hasil yang lebih baik.
Namun infused water lemon juga terdapat beberapa efek samping, jika diminum dalam kadar yang berlebihan dan tidak sesuai batas dan anjuran yang disarankan, maka dari itu dapat menyebabkan kerusakan pada Enamel Gigi karena lapisan Enamel Gigi terkikis oleh rasa asam yang ditimbulkan oleh lemon, selain itu bisa juga menyebabkan sakit perut.
BACA JUGA:Resep Brownies Kurma Legit yang Mudah Ditiru dan Dibuat, Cocok untuk Menu Takjil Buka Puasa
Dan dalam konteks penderita asam lambung, jika meminum infused water yang katanya aman, seperti yang dilansir dari berbagai artikel ahli kesehatan menyatakan bahwa, minum air infused water lemon harus dengan catatan seperti jangan meminum infused water lemon di pagi hari, karena bisa memicu produksi asam lambung menjadi lebih karena reaksi dari minuman asam.
Atau jangan meminum infused water lemon dalam waktu berbuka puasa, bagi penderita asam lambung karena jika sedang berpuasa, perut kosong dalam waktu yang cukup lama, lebih baik jika diisi dengan cairan seperti minum air putih hangat dahulu, jangan langsung minum infused water lemon pada saat buka puasa, bagi penderita asam lambung, khawatir nya dapat memicu perasaan sakit di perut, karena lonjakan asam lambung.
Jadi, meminum infused water lemon, harus diperhatikan jam dan situasinya, terutama dalam penderita asam lambung, karena jika salah meminum infused water bagi penderita asam lambung malahan akan menyebabkan hal-hal seperti sakit perut karena lonjakan asam lambung berlebih bisa saja untuk terjadi.
Maka dari itu, bagi penderita asam lambung, jangan terburu-buru jika ingin meminum minuman infused water, harus pula diperhatikan situasi dan jamnya. Agar reaksi asam dari lemon, tidak terlalu memicu reaksi asam lambung berlebih, jika diminum pada waktu dan situasi yang pas. Dan jangan berlebihan untuk meminumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: