5 Tempat Destinasi Wisata di Cirebon yang Cocok Untuk Ngabuburit, Yuk Simak.
Destinasi wisata cirebon-@kemalamontesa - tangkapan layar-radarmajalengka.com
RADARMAJALENGKA.COM- Cirebon merupakan salah satu kota yang memiliki banyak destinasi wisata hits yang cocok banget buat di jadikan tempat ngabuburit di bulan Ramadhan. Seperti kota lainnya, kota Cirebon juga terus berusaha memajukan destinasi wisatanya dengan terus mempercantik dan memperbaharui tempat-tempat wisata yang ikonik dan banyak di kunjungi wisatawan baik lokal maupun luar daerah.
Tempat-tempat berikut selain cantik dan indah juga tentunya memiliki banyak kuliner yang cocok untuk berbuka puasa. Jika kamu hendak mencari takjil atau sekadar jalan-jalan kamu harus mengunjungi tempat ini karena di jamin kamu tidak akan kesulitan mencari makanan.
Ngabuburit sudah menjadi tradisi tahunan yang selalu di tunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia, apalagi ditambah dengan fenomena keseruan di media sosial yang membicarakan umat muslim dan non muslim yang sama-sama berburu takjil di bulan Ramadhan, kerukunan umat beragama yang semaki harmonis tentunya.
berikut kami rangkum 5 destinasi wisata yang cocok banget buat ngabuburit di Cirebon.
BACA JUGA:Resep dan Cara Membuat Es Cuing Khas Cirebon, Simak Lengkapnya!
Yang pertama adalah Alun-alun kejaksaan, Alun-alun ini menjadi tempat yang sangat cocok untuk ngabuburit dikarenakan letaknya yang bersebelahan langsung dengan masjid besar At-Taqwa Cirebon.
Alun-alun kejaksaan memiliki tempat luas untuk bermain dengan ornamen Khas Cirebon banget yaitu Gapura batu bata, di alun-alun ini kamu juga akan menemukann area tempat jajanan, Area ini tepat berada di belakang alun-alun kejaksaan. Area ini sudah sangat tertata untuk kamu yang ingin ngabuburit sekaligus kulineran untuk berbuka puasa.
Lokasi Alun-alun kejaksaan berada di Jl. Tanda Barat II .Samping, alun-alun, Kec. Kejaksan, Kota Cirebon, Jawa Barat 45124. Lokas ini tidak jauh dari stasiun Cirebon Kejaksaan, sekitar 10 menit jarak tempuh dari satasiun tersebut. Jika kamu berencana ngabuburit lokasi ini sangat cocok untuk kamu datangi. Kamu juga tidak akan dikenai biaya sepeserpun untuk berkunjung kesini.
BACA JUGA:Ini Resep Rahasia Kue Pukis yang Empuk dan lezat di Jamin Anti Gagal
2. Jl. Mohamad Toha
Salah satu destinasi wisata yang cocok banget buat ngabuburit di Cirebon selanjutnya adalah Jl. Moh. Toha. Jalan ini jika sore hari di penuhi dengan para pedagang kaki lima yang membentang dari ujung sampai ke ujung jalan.
Untuk kesini kamu harus memarkirkan motor di beberapa area parkir yang tersedia, kemudian dilanjutkan berjalan kaki menyusuri jalan Moh.toha untuk menikmati sore sembari Ngabuburit.
Kamu akan menemukan aneka makanan yang di jajakan disini, selain makanan kaki lima di jalan ini juga terdapat bubur legendaris yang sudah banyak dikenal orang yaitu bubur M.Toha.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: