Jelang Beroperasi Akhir Februari, TOL CISUMDAWU Seksi 4 Dikebut, Perjalanan Majalengka - Bandung Makin Cepat
Tol Cisumdawu Seksi 4 beroperasi akhir Februari 2023.-Kementerian PUPR-radarmajalengka.com
Pihaknya akan mengupayakan agar target tersebut akan tercapai, sehingga Seksi 1 sampai dengan 6 atau Cimalaka ke Ujung Jaya dapat beroperasi dan tersambung.
"Semoga seksi 4 sampai dengan 6 bisa selesai pada akhir bulan dan nantinya sudah bisa dimanfaatkan untuk mudik," kata Jusuf Hamka.
Kendati demikian, dari pantauan visual sepertinya tidak memungkinkan untuk Seksi 5 Tol Cisumdawu dapat dioperasikan akhir bulan ini.
Mengingat masih adanya pekerjaan konstruksi yang cukup berat dan akan memakan waktu di Seksi 5A maupun Seksi 5B.
Berikut update Tol Cisumdawu di Seksi 4 berdasarkan pengamatan visual:
1. Seksi 4A Cimalaka
- Lajur darurat di dekat perbatasan Seksi 4A dan Seksi 3 sudah selesai dikerjakan.
- Terdapat pekerjaan di bahu jalan untuk penataan tebing di sebelah kiri arah Majalengka.
- Pekerjaan penguatan tebing untuk mencegah longsor.
- Sebelum Jembatan Cikondang masih ada pekerjaan main road beberapa puluh meter yang belum tersambung.
- Pembangunan main road arah Cirebon setelah Jembatan Cikondang masih dikerjakan.
BACA JUGA:5 HARI LAGI Target TOL CISUMDAWU Beroperasi, Seksi 6 Majalengka Sudah Siap Dibuka, Gratis!
2. Seksi 4B
- Ada main road yang terputus, karena masih dilakukan penguatan tebing untuk sisi kanan arah Cirebon.
- Sedikit lagi ruas jalan yang masih belum tersambung, karena memerlukan penanganan khusus.
- Di seksi 4 juga masih dilaksanakan pembangunan median jalan dengan pengecoran beton.
Demikian update terbaru dari Tol Cisumdawu di Seksi 4 yang sedang dikebut untuk dapat selesai dan beroperasi pada akhir Februari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: