Tapak Suci Persiapkan Atlet untuk Kejurda

Tapak Suci Persiapkan Atlet untuk Kejurda

BERLATIH: Sejumlah atlet yang datang dari berbagai sekolah dan pondok pesantren yang ada di Majalengka berlatih di halaman Mako Koramil Rajagaluh.-istimewa-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Perguruan Silat Tapak Suci yang merupakan bagian dari Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) di Kabupaten Majalengka terus berkembang. Bahkan jumlah pesertanya terus tumbuh dan mulai dilirik oleh sejumlah orang tua siswa, dengan berbagai alasan.

Awalnya kesenian beladiri Tapak Suci sendiri banyak dikembangkan dan diajarkan sejumlah pondok pesantren modern, maupun sekolah sekolah Muhammadiyah. Namun seiring dengan perkembangan zaman dan banyaknya kejuaraan yang digelar, Tapak Suci mulai berkembang di masyarakat.

Embed, salah seorang pengurus Muhammadiyah Majalengka mengatakan, di Kabupaten Majalengka sendiri saat ini Tapak Suci masih belum banyak seperti pencak silat lainya, namun secara perlahan organisasi pencak silat yang satu ini terus tumbuh. Bahkan kata dia sudah mulai diajarkan sebagai kegiatan ekstrakurikuler di beberapa sekolah, baik SD maupun SMP dan SMA.

Sehingga diharapkan dengan semakin banyaknya sekolah yang menjadikan Tapak Suci sebagai salah satu kegiatan ekskul, akan semakin meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan organisasi pencak silat tersebut.

BACA JUGA:Sekolah Kebangsaan Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula

BACA JUGA:Emoji Semangka Memiliki Simbol Mendalam Bagi Palestina

Kali ini sambung dia pihaknya tengah mempersiapkan sejumlah atletnya untuk ikut dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) yang akan digelar di Cirebon akhir tahun ini. Sedikitnya sebut pria yang juga anggota komisioner Baznas Majalengka tersebut, kontingen Majalengka bisa menurunkan banyak atletnya dalam Kejurda tersebut.

“Alhamdulilah tadi kami sudah memantau kegiatan latihan, dan antusias serta semangat para atlet cukup tinggi, mudah mudahan ini akan memotivasi mereka saat pelaksanaan Kejurda di gelar, sehingga nantinya bisa menorehkan prestasi yang terbaik bagi Majalengka,”ucapnya.

Sementara itu, Puri Adriyanto Pimda Tapak Suci Majalengka saat dikonfirmasi usai melatih sejumlah atletnya di halaman Mako Koramil Rajagaluh menjelaskan, jika saat ini jumlah peserta atau atlet yang bergabung dan berlatih bersama pihaknya cukup banyak. Mereka datang dari berbagai sekolah dan pondok pesantren yang ada di Majalengka.

Untuk sesi latihan sendiri kata dia, digelar satu kali setiap pekanya, mereka akan diajarkan dari mulai teknik dasar hingga teknik fighter. Namun yang terpenting dalam kegiatan tersebut adalah mampu menjalin kekompakan dan kebersamaan, serta sikap mental yang baik, serta mampu mengamalkan dakwah maupun amar ma'ruf dan nahi mungkar.

BACA JUGA:Twibbon Dukung Palestina, ekspresikan Dukungan Mu!

BACA JUGA:Emoji Semangka Memiliki Makna dan Alasan

“Tapak suci inikan selain merupakan seni beladiri pencak silat, juga merupakan sebuah olahraga yang mengedepankan dakwah islamiyah dengan membentuk sikap para atletnya yang taat beragama, memiliki jiwa kepemimpinan serta pantang menyerah,”ucapnya saat ditemui di sela sela sesi latihan kemarin.

Dari pantauan di lapangan, sedikitnya terdapat sekitar 30 hingga 50 peserta atau atlet yang ikut berlatih, uniknya dari jumlah tersebut terdapat sejumlah peserta yang usianya baru sekitar 5 tahun atau dari kalangan siswa TK dan SD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: