Dekopinda Sukses Gelar Rakerda, Edi Kusnadi : Siap Sukseskan Harkopnas ke – 76 dan Harkopwil Jabar

Dekopinda Sukses Gelar Rakerda, Edi Kusnadi : Siap Sukseskan Harkopnas  ke – 76 dan Harkopwil Jabar

Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Majalengka telah melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) pada Sabtu (8/7) lalu.-almuaras-Radar Majalengka

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Dewan  Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten  Majalengka  telah melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) pada Sabtu (8/7) lalu.

Ketua Dekopinda Kabupaten Majalengka, Edi Kusnadi, SKM MM menyatakan Rakerda  Dekopinda  Kabupaten Majalengka dilaksanakan di Koperasi Saluyu Majalengka yang dihadiri Kadis K2UKM diwakili Kabid Koperasi Majalengka.

“Alhamdulillah  pelaksanaan Rakerda Dekopinda d diikuti   oleh 80 pengurus Koperasi se Kabupaten Majalengka  dan dihadiri  Ketua Dekopinwil  Jabar  diwakili Ketua  Devisi organisasi Yaya Sunarya, SH, MM  berjalan lancar,” ujar Edi.

Dijelaskan Edi,   untuk pelaksanaan acara  Peringatan Hari Koperasi  tingkat wilayah Provinsi Jawa Barat (Harkopwil di Senbik Bandung pada  2 Agustus 2023  mendatang  ada 122 orang  atau sebanyak   2  bus  yang akan mengikutinya meskipun dengan biaya mandiri sebesar Rp. 200 ribu per orang.

BACA JUGA: PB Seroja Targetkan 4 Katagori Juara di Majalengka Open

Diantaranya dari Koperasi Saluyu 9 orang,  Koperasi Al Barokah 10 orang, Bina Atikan 2 orang, Koperasi Buana  Karya 1 orang, Kopwan Hidayah  2 orang, SMKN 1 Maja 2 orang,KGS Sumberjaya 1 orang,Mitra Asih 2 orang, RMB 4 orang,  SMPN 1  Majalengka 6  orang, Kopwan Devisa 4 orang,KGD Djatiwangi  2 orang,RSUD Cideres 5  orang,  Lebah Kadipaten 2 orang,KPK Kertajati 2 orang, Primkoveri 1 orang, RSUD Majalengka 2 orang, KMB Polres 7 orang, PKK Palabuna 3 orang, Motekar 3 orang, KPR Rajagaluh 2 orang, Kagum  6 orang,Lapenkop  1 orang, BkPK 1 orang, Pengurus  Dekopin  1 orang, Depak Deko  1 orang,SMKN 1 Kadipaten 3 orang, Sauyunan  2 orang, Kopsis SMKN 1 orang dan SMPN 1 Jatitujuh 1 orang.

“Acara Peringatan Harkopnas  akan dilaksanakan  pada 23 Juli di Padang dan Harkopwil   untuk tingkat provinsi  Jawa Barat akan dilaksanakan pada  2 Agustus 2023  mendatang,” ujarnya. (ara/ opl)

BACA JUGA:Intip Kemeriahan Hari Jadi Yamaha ke-68 di Kota Bandung dan Cirebon!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: