Letkol Abdul Gani dan Letnan Emen Slamet Diusulkan PWI Jadi Pahlawan Nasional, Begini Respon Dinsos Majalengka

Letkol Abdul Gani dan Letnan Emen Slamet Diusulkan PWI Jadi Pahlawan Nasional, Begini Respon Dinsos Majalengka

SETUJU: Kepala Dinas Sosial Majalengka Iwan Dirwan merespons usulan PWI yang mendorong Letkol Abdul Gani dan Letnan Emen Slamet asal Majalengka untuk menjadi Pahlawan Nasional.-PAI SUAPRDI-Radarmajalengka.com

"Kalau persyaratan yang mendasar terkait pengusulan calon pahlawan berdasarkan UU sudah terpenuhi maka kita bisa langsung bergerak. Syaratnya diantaranya adalah tokoh yang diusulkan sudah meninggal dunia, berjasa terhadap bangsa dan negara, keikhlasan dan ketulusan dalam berjuang, mendapatkan pengakuan dari masyarakat.

Termasuk calon pahlawan harus memiliki pengaruh yang signifikan dalam menginspirasi orang lain. Tindakan dan perjuangannya itu dapat memberikan teladan positif dan memotivasi bagi setiap generasi," paparnya.

BACA JUGA:BESOK! Garuda Indonesia Terbang Lagi dari Bandara Kertajati

BACA JUGA:TRAGIS! Begini Sejarah Desa Mati di Majalengka, 17 Tahun Ditinggalkan Penghuninya

Sebelumnya, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Majalengka sepakat untuk bisa mengusung dua tokoh Pahlawan Kemerdekaan asal Majalengka yakni, Letkol Abdul Gani dan Letnan Emen Slamet untuk diusulkan menjadi Pahlawan Nasional asal Majalengka pada tahun 2024.

Hal itu terungkap dalam diskusi antara pengurus PWI Jawa Barat, Jejep Falahul Alam dengan pengurus PWI Majalengka yang dinahkodai Pardi Pai Supardi bersama pengurus lainnya, dalam diskusi melihat ketokohan Majalengka dan halal bihalal PWI Majalengka. (pai)

BACA JUGA:Gencar Promo Penerbangan Kertajati - Kuala Lumpur, Gubernur Ridwan Kamil sampai Sandiaga Uno Turun Tangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: