TERMASUK Maja - Cikijing? Ridwan Kamil Sebut 71 Ruas Jalan Provinsi di Jawa Barat Segera Diperbaiki
Perbaikan jalan rusak di Jalan Raya Maja Cikijing, Kabupaten Majalengka, akan dilakukan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.-Pai Supardi-radarmajalengka.com
BACA JUGA:MELIHAT Lokasi Longsor JALAN TOL CISUMDAWU di Seksi 5B, Sudah Dekat ke Majalengka
Ditambahkan RK, 71 ruas jalan di Jabar tersebut akan dibagi ke dalam 69 paket pekerjaan. Namun sebagian besar masuk dalam klasifikasi pemeliharaan berkala.
Ruas jalan yang diperbaiki, katanya, sepanjang 353.822 Km. “Klasifikasihya adalah pemeliharaan berkala, pelapisan kembali atau overlay dengan hotmiks," katanya lagi.
Diuraikannya, sebanyak 69 paket pekerjaan penanganan jalan, 62 paketnya adalah pemeliharaan berkala.
Pemilihan penyedia jasanya sendiri harus melalui e-katalog tanggal 19 Februari lalu sudah tayang.
BACA JUGA:BUKAN 1! Ternyata Ada 2 Lokasi Longsor di TOL CISUMDAWU, di Sini Lokasinya
Sebelumnya, Wakil Gubernur Jabar, Uu Ruzhanul Ulum memastikan dilakukannya perbaikan Jalan Raya Maja - Cikijing.
Bahkan, ruas jalan yang rusak parah itu, perbaikannya akan dilakukan pekan depan. Panjang jalan yang diperbaiki juga bertambah dari 17 menjadi 24 kilometer.
"Ruas Jalan Raya Provinsi Maja - Cikining adalah aspirasi masyarakat Majalengka, satu minggu ke depan sudah mulai diperbaiki," kata Uu saat berkunjung ke Majalengka.
Anggaran untuk perbaikan jalan menurutnya mencapai sebesar Rp 30 miliaran yang pengerjaanya diharapkan bisa selesai dalam kurun waktu tiga bulanan, mulai pertengahan Maret hingga pertengahan Juni mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: