PR BESAR Jusuf Hamka di Jalan Tol Cisumdawu, Harus Tuntaskan Seksi 4 Sampai 6

PR BESAR Jusuf Hamka di Jalan Tol Cisumdawu, Harus Tuntaskan Seksi 4 Sampai 6

Pengusaha Jusuf Hamka punya PR besar untuk menuntaskan Jalan Tol Cisumdawu.-Jusuf Hamka/Ig-radarmajalengka.com

BACA JUGA:TIDAK ADA ALASAN, Tol Cisumdawu Harus Segera Jadi, Sudah Ada Warning dari Pak Bas, Ternyata...

Ternyata, 80 persen pembiayaan proyek tersebut sebelumnya diambil dari duit pribadi. Dia mengistilahkannya dengan 'duit anak kampung'.

"Alhamdulillah duit anak kampung, ini swasta yang membangun untuk negeri. Ini bukan jalan tol satu-satunya, kita udah ada enam," tandas Jusuf Hamka.

Presiden Direktur PT Citra Karya Jabar Tol tersebut menambahkan, ketika ada yang menyebutkan pembangunan jalan tol menggunakan uang pemerintah, hal tersebut tidak sepenuhnya benar.

Sebab, yang sesungguhnya adalah ada kolaborasi antara pemerintah, badan usaha milik negara (BUMN) dengan perusahaan swasta.

BACA JUGA:BLAK-BLAKAN Jusuf Hamka Bicara Masa Depan Tol Cisumdawu dan Bandara Kertajati, Mohon Disimak!

"Jadi nggak ada duit pemerintah. Itu bohong. Ini kolaborasi pemerintah, BUMN dan swasta. Kalau orang nyinyir sama pemerintah salah besar, ini swasta berbakti untuk negeri," beber dia, seperti dilansir dari Kanal Merdeka, Sabtu, 28, Januari 2023.

Ditambahkan Jusuf Hamka, pembiayaan tersebut didapat dari Bank Syariah, dia ingin membangun jalan tol berikutnya dengan sistem syariah yang sistemnya sedang digodok akademisi dan BPJT.

Khusus di Tol Cisumdawu, ada rencana membangun 15 hektare rest area yang di dalamnya dibangun Masjid Babah Alun, sentra UMKM, dan outlet barang branded seperti di luar negeri.

"Orang bisa datang sambil berdarmawisata sambil berwisata," tandas Jusuf Hamka, dalam pernyataan tersebut.

BACA JUGA:PENTING NIH! Cirebon Bandung Lewat Tol Cisumdawu dan Cipularang, Lebih Cepat Mana?

Disampaikan dia, Tol Cisumdawu tidak hanya menggerakan ekonomi, tetapi berdampak langsung kepada harga tanah di sekitar yang bakal beranjak naik. "Jadi multiplier effect-nya untuk kebangkitan ekonomi kita," tandasnya.

Sebelumnya, Jusuf Hamka mengaku, Tol Cisumdawu adalah proyek pertamanya yang tidak di dalam kota. Sebab, hal tersebut bagian dari pengabdian.

Disebut pengabdian karena pada waktu itu yang memegang konsesi Tol Cisumdawu belum bisa menyelesaikan.

"Kami diundang sebagai partner, kita lihat Pak Jokowi, Pak Basuki ingin menggalakan ini. Kita sama-sama bergandengan tangan dengan pemerintah," beber dia di Kanal Helmy Yahya Bicara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: