3 Karakter Jujutsu Kaisen yang Merupakan Penggemar dari Artis Barat, Adakah Karakter Favoritmu?

3 Karakter Jujutsu Kaisen yang Merupakan Penggemar dari Artis Barat, Adakah Karakter Favoritmu?

Yuji Itadori dari Jujutsu Kaisen yang merupakan penggemar Jennifer Lawrence. -Google Chrome - Tangkapan Layar-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Siapa sih disini yang masih ngga tahu soal manga atau komik Jepang karangan Gege Akutami satu ini, yang bernama Jujutsu Kaisen.

Sinopsis cerita Jujutsu Kaisen adalah menceritakan sosok Yuji Itadori yang secara tidak sengaja memanggil makhluk mistis. Pemanggilan terjadi karena siswa SMA ini bersama seniornya malah mengutak-atik sebuah benda terkutuk. Kemunculan makhluk ini berakibat fatal, hingga Itadori harus menyelamatkan nyama teman-temannya.

Awal cerita nya dimulai dengan ketidaksengajaan, sampai pada akhirnya Yuji Itadori yang tadinya cuma murid SMA biasa malah menjadi moneter kutukan yang terkuat setelah ia menelan objek terkutuk Jari Ryomen Sukuna, ia dibantu teman barunya Megumi Fushiguro untuk menjadi penyihir Jujutsu dan dibimbing oleh guru nya yang bernama Gojo Satoru. Perjalanan Yuji Itadori sebagai penyihir Jujutsu dimulai dari sini.

Cerita Jujutsu Kaisen menyuguhkan banyak karakter yang unik dan menarik, bahkan Yuji Itadori yang merupakan sosok karakter utama dari cerita ini rupanya malah penggemar dan mengidolakan artis barat, ada juga temannya yang dari sekolah Jujutsu Kyoto, dan juga bahkan kepala sekolah Jujutsu Kyoto malah mengidolakan artis barat juga, lantas siapakah ketiga karakter tersebut? Simak selengkapnya disini. 

BACA JUGA:Jujutsu Kaisen Chapter 261 Trending, Benarkah Gojo yang Terkuat Kembali Hidup Lagi dari Kematian?

1. Yuji Itadori 

Yuji Itadori yang merupakan karakter utama dari cerita Jujutsu Kaisen ini rupanya malah mengidolakan artis barat, ia pernah mengatakan bahwa tipe wanita idolanya yaitu yang seperti memiliki tubuh dan perawakan mirip Jennifer Lawrence. Hal itu ia ungkapkan pada temannya dari murid Jujutsu Kyoto yang bernama Aoi Todo. Awalnya Todo berkata kepada Yuji dengan "Apa Tipe Wanitamu" lantas jawaban Yuji adalah tipe wanita yang mirip seperti Jennifer Lawrence dari segi badannya. Sedikit Informasi bahwa Jennifer Lawrence adalah artis barat, ia adalah artis wanita yang berparas cantik, badannya tinggi dan proporsional, tak heran jika Yuji Itadori merupakan penggemar dan mengidolakan Jennifer Lawrence

BACA JUGA:Hasil Barcelona VS Almeria: Fermin Lopez Borong Dua Gol, Skor 2-0 dan Kemenangan untuk Barca

2. Momo Nishimiya

Karakter dari Jujutsu Kyoto satu ini yang pertama kali muncul di episode 14, ia adalah gadis kecil berambut pirang dengan sapu sihir, teknik ia adalah bisa terbang kesana kemari dengan sapu sihirnya. Ia juga sebenarnya malah mengidolakan artis barat yang bernama Sebastian Stan, ia juga mengungkapkan ini ketika ditanya pada saat sesi interview di Jujusanpo, pertanyaan seperti "Apa Tipe Lelaki Idamanmu" lalu Momo Nishimiya menjawab bahwa lelaki idamannya adalah seperti yang berparas artis barat yaitu Sebastian Stan, sekadar informasi bahwa Sebastian Stan adalah aktor Hollywood terkenal yang memainkan peran utama dalam film Captain America. 

BACA JUGA:Hasil Manchester United VS Newcastle, The Red Devils Sikat The Magpies 3-2 

3. Yoshinobu Gakuganji

Yoshinobu Gakuganji pertama kali muncul saat episode 8 Jujutsu Kaisen Anime, ia terlihat sedang berbincang dengan Gojo Satoru. Yoshinobu Gakuganji merupakan sosok kakek tua, ia adalah Kepala Sekolah dari Jujutsu Kyoto, dan ia merupakan salah satu petinggi di Jujutsu Kaisen, ia merupakan penyihir kelas satu, yang artinya kekuatan nya sudah tak diragukan lagi. Namun baru diketahui bahwa kakek tua satu ini merupakan penggemar dari Jimi Hendrix, karena ia bisa memainkan alat musik berupa gitar, seperti halnya Jimi Hendrix musisi legendaris abad ke-20 an. Yoshinobu juga pandai memainkan gitar, apalagi gitar merupakan senjata nya, karena gitar nya Yoshinobu sudah memiliki kekuatan gelombang kutukan tingkat tinggi, yang bisa menyerang lawan, hal ini terlihat saat ia mengeluarkan jurus gelombang gitar nya nya episode ke 20 Jujutsu Kaisen Anime.

BACA JUGA:Lionel Messi Cedera Inter Miami Merana 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: