Baznas Bantu Rutilahu dan Modal Tukang Sorabi

Baznas Bantu Rutilahu dan Modal Tukang Sorabi

Baznas Bantu Rutilahu dan Modal Usaha Tukang Sorabi-istimewa-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Ibu Mamah Runasih (60) , seorang pedagang sorabi yang hidup serba kekurangan tidak dapat menahan rasa haru ketika Baznas  Majalengka memberikan bantuan  rumah tidak layak huni (Rutilahu) dan bantuan modal belum lama ini.

Bantuan diserahkan secara langsung kepada Ibu Mamah yang beralamat di Lingkungan Cijati Gang  Samoja 4 Kelurahan Majalengka Kulon.

“Alhamdulilah saya  mendapatkan bantuan rutilahu dan bantuan modal untuk  berjualan sorabi, Semoga bantuan ini dapat menjadi berkah, serta membuka jalan bagi   kami  untuk dapat meningkatkan taraf kehidupannya,” ujar Bu Mamah kepada awak media.

Ketua Baznas Majalengka  Dr H Agus Yadi Ismail, MSi melalui Wakil Ketua Baznas Majalengka Drs  H.Idi Purnama, MM  Kamis (27/7/2023).

BACA JUGA:Ngariung Mungpulung, XSR Brotherhood Indonesia Regional Jawa Barat Rayakan Anniversary Pertama

BACA JUGA:Kebakaran di Desa Burujul Kulon, Dua Ekor Sapi Mati Terpanggang

Menurut Idi, kebahagiaan Bu Mamah pun tak bisa disembunyikan setelah dibantu Baznas.  "Terima kasih para muzakki dan donatur... Bersama kita bisa membantu mereka," ujarnya  kepada pers.

Agus mengajak kepada seluruh elemen masyarakat terutama para agnia atau yang memiliki  kecukupan rizki untuk bersedekah, berinfak dan berzakat  melalui Baznas. “Kami siap menyalurkan sesuai aturan  dan amanah,” ujarnya. (ara)

BACA JUGA:Bank Mandiri Salurkan Bantuan Pendidikan kepada 1,5 Juta Penerima serta 2,1 Juta Kartu Tani Kementan

BACA JUGA:Malang Nasib Wanita Ini, Dinikahi Siri Kakek Usia 75 Tahun Lalu Ditinggal Kabur Usai Melahirkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: