PENAMPAKAN TERKINI Calon Gerbang Tol Paseh dari TOL CISUMDAWU, Akses Baru ke Sumedang
Akses dari Tol Cisumdawu menuju GTO Paseh Sumedang.-Kang Kanda/Ist-radarmajalengka.com
SUMEDANG, RADARMAJALENGKA.COM - Penampakan terkini area yang akan menjadi gerbang tol otomatis (GTO) Paseh dari tol Cisumdawu yang saat ini masih dalam proses konstruksi hingga Kamis, 18, Mei 2023.
Area GTO Paseh dari Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan ini, pekerjaannya cukup rumit karena berada di tengah permukiman warga.
Kemudian dilakukan penggalian cukup dalam karena terdapat 2 overpass, sehingga main road Jalan Tol Cisumdawu nantinya berada di bawah.
Sementara akses jalan warga Desa Bongkok akan melintas di atas tol dengan 2 overpass di Dusun Panyingkiran.
BACA JUGA:UPDATE TOL CISUMDAWU, 13 Hari Lagi Beroperasi, Full Tol Bandung - Kertajati
Dari pantauan visual, nampak sudah mulai dilakukan pembentukan badan jalan di area GTO Paseh. Bahkan ada pembukaan lahan yang cukup luas.
Pembukaan lahan ini, besar kemungkinan untuk keperluan gerbang tol sekaligus kantor. Kendati informasi ini masih belum terkonfirmasi.
Nantinya, Gerbang Tol Paseh akan menjadi akses baru ke Kabupaten Sumedang via Jalan Raya Conggeang - Paseh.
Jalan raya ini, juga terhubung ke Jalan Raya Cirebon - Bandung yang mengarah ke Cimalaka. Sehingga dapat menjadi alternatif bagi masyarakat di sekitarnya untuk mengakses Tol Cisumdawu.
Diperkirakan pengerjaan main road ke arah GTO Paseh dapat diselesaikan dalam beberapa pekan ke depan, bersamaan dengan Interchange Legok.
Seperti diketahui, Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meminta agar paling telat akhir bulan ini pekerjaan mesti selesai.
Bahkan tidak hanya selesai, tetapi sudah beroperasi secara fungsional dua arah yakni Jalur A dan B untuk menunjang aktivitas Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka.
"Akhir Mei seluruh ruas Tol Cisumdawu diharapkan sudah beroperasi penuh, untuk mendukung operasional Bandara Kertajati," kata Menteri PUPR, belum lama ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: