ALHAMDULILLAH! Akhirnya TOL CISUMDAWU Dibuka Pagi Hari Ini, Tembus ke Kertajati Majalengka

ALHAMDULILLAH! Akhirnya TOL CISUMDAWU Dibuka Pagi Hari Ini, Tembus ke Kertajati Majalengka

Tol Cisumdawu Ruas Cimalaka - Kertajati dibuka pagi hari ini. -Polres Sumedang-radarmajalengka.com

SUMEDANG, RADARMAJALENGKA.COM - Tol Cisumdawu akhirnya dibuka hari ini, Minggu, 16, April 2023 dan untuk pertama kalinya tembus dari Bandung sampai Kertajati, Kabupaten Majalengka

Pantauan visual radarmajalengka.com, arus lalu lintas Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan masih terlihat lengang. Belum ada peningkatan volume kendaraan yang signifikan.

Dibukanya Jalan Tol Cisumdawu untuk mudik sekitar pukul 08.00 WIB, dengan pengawalan oleh Polres Sumedang dan Polda Jawa Barat (Jabar) tepatnya di perbatasan Seksi 3 dan 4, Cimalaka

Kasubdit Regident Ditlantas Polda Jawa Barat (Jabar), AKBP M Rano Hadiyanto menjelaskan, untuk pertama kalinya Tol Cisumdawu dibuka pada pagi hari ini pukul 08.00 sampai dengan 15.00 WIB. 

BACA JUGA:HORE! TOL CISUMDAWU Beroperasi Hari Ini, Mulai Pukul 06.00 Cimalaka - Kertajati Dibuka

"Karena ini baru dibuka, masyarakat agar berhati-hati. Perhatikan rambu lalu lintas di sepanjang tol yang fungsional ini," kata Rano, didampingi Kapolres Sumedang, AKBP Indra Setiawan.

Sebelum dibuka, Tol Cisumdawu Seksi 4 sampai dengan 6 dilakukan pengecekan terlebih dahulu. Setelah dinyatakan aman, kemudian kendaraan dipersilakan melintas. 

"Perhatikan rambu, nanti ada rest area yang lokasinya di sebelah kanan. Jadi ketika mau belok, harus hati-hati," tandas AKBP Rano, dilansir dari publikasi Polres Sumedang, Minggu, 16, April 2023.

Setelah dibuka, sejumlah kendaraan dari arah Bandung ke Majalengka sudah langsung melintas. Ruas tol ini, bakal beroperasi untuk arus mudik dan balik. Dengan harapan dapat mengurangi kepadatan di jalur arteri. 

BACA JUGA:PENGUMUMAN! Kendaraan yang Lewat TOL CISUMDAWU Bakal Dibatasi Mulai dari Cileunyi, Begini Skenarionya

Sebelumnya, Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi mengungkapkan, diberlakukan pembatasan jam operasi dan volume lalu lintas di Tol Cisumdawu. 

Dengan pembatasan tersebut, diharapkan lalu lintas mudik dapat terkendali. Sedangkan untuk kendaraan dari arah Bandung yang hendak ke arah Jawa Tengah maupun lalu lintas Tol Cipali tidak terjadi kemacetan. 

"Tol Cipali ini hanya memiliki dua jalur," kata Menhub, saat berkunjung ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka, Sabtu, 15, April 2023.

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono menambahkan, dari segi prasarana Tol Cisumdawu Seksi 4 sampai dengan 6 sudah siap untuk dimanfaatkan secara fungsional 2 lajur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: