Kapal Arka Kinari di Cirebon, Nanti Malam Ada Konser Multimedia

Kapal Arka Kinari di Cirebon, Nanti Malam Ada Konser Multimedia

Kapal Arka Kinari melaksanakan pertunjukan seni budaya dengan multimedia. -Ist/Dok/Arka Kinari-radarmajalengka.com

Radarmajalengka.com, CIREBON - Kapal Arka Kinari tiba di Pelabuhan Cirebon dan akan melaksanakan sejumlah agenda. Diantaranya adalah pertunjukan seni dan budaya.

Di Cirebon, Kapal Arka Kinari rencananya akan menghelat konser dan pertunjukan multimedia yang dilaksanakan pada Jumat malam, 15, Juli 2022.

Konser di Kapal Arka Kinari yang sandar di Pelabuhan Cirebon akan memberikan pengalaman berbeda bagi masyarakat. Sebab, dipertontonkan juga pertunjukan multimedia.

Tidak hanya itu, Keraton Kanoman akan mengisi beberapa acara terkait dengan pembukaan. Mulai Adzan Pitu, Gamelan Renteng hingga Sintren.

BACA JUGA:Pelatihan Dalmas Polres Majalengka: Jangan Jadi Polisi Pengecut!

Setelah dari Cirebon, kapal pesiar yang menggunakan layar ini, akan singgah di Kota Semarang dengan misi yang sama. Yakni menyebarkan kabar tentang perubahan iklim.

Project Manager, Titi Permata mengatakan, kehadiran kapal ini diharapkan dapat menyebarkan informasi perubahan iklim kepada masyarakat dan bagaimana cara untuk menyikapinya.

"Kami di sini mengunjungi keraton, mata air, untuk memperkuat budaya yang baik di Cirebon terkait dengan lingkungan," kata Titi, saat dijumpai radarcirebon.com, Jumat, 15, Juli 2022.

Kapal Arka Kinari sudah tiba d0i Cirebon tanggal 13, Juli 2022 dan akan bertolak ke Semarang tanggal 18.

BACA JUGA:Kondisi Ibu Brigadir J, Sempat Histeris, Polda Jambi Kirim Tim Dokkes

Kemudian perjalanan diteruskan ke Karimun Jawa, Rembang dan Gresik. Pare-pare, Sangihe, hingga Nusa Tenggara. "Kami dalam tahap merencanakan untuk dari Kupang ke Australia," tutur Titi.

Kendati demikian, sampai dengan akhir tahun Kapal Arka Kinari masih di Indonesia. Menjalankan Misinya sebagai kapal seni budaya lingkungan.

"Kami berusaha mengabarkan apa yang harus diperbuat menghadapi perubahan iklim," ungkapnya.

Yang menarik, Arka Kinari tidak hanya kapal layar. Tetapi juga komposisi kru selalu multikultural. Sedangkan seni yang diangkat fondasinya dari Jawa. Terutama lagu pentatonik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: