Ikan Teri Dapat Menjaga Kesehatan Jantung Loh! Simak Manfaat Yang Terkandung Dalam Ikan Teri

Ikan Teri Dapat Menjaga Kesehatan Jantung Loh! Simak Manfaat Yang Terkandung Dalam Ikan Teri

Manfaat ikan teri bagi kesehatan tubuh -Alodokter-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Ikan teri termasuk dalam keluarga Engraulidae yang memiliki lebih dari 140 spesies di dunia. Ikan yang berukuran sekitar 2–40 sentimeter ini memiliki cita rasa unik dan biasanya diolah dengan cara diasap, dikeringkan, atau diasinkan sebelum dinikmati. Manfaat Ikan teri pun tidak diragukan lagi berkat kandungan nutrisinya yang melimpah. Berkat kandungan nutrisinya yang melimpah, Manfaat Ikan teri sangatlah banyak untuk kesehatan tubuh. Berikut ini adalah beberapa Manfaat Ikan teri yang bisa diperoleh:

BACA JUGA:Masih Bingung Tentang Abstrak? Memahami Abstrak dalam Karya Ilmiah: Pentingnya Ringkasan yang Efektif

1. Mendukung tumbuh kembang anak

Manfaat ikan teri dapat mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak berkat kandungan nutrisi yang lengkap di dalamnya, yaitu protein, mineral, dan asam lemak omega-3. Berbagai kandungan nutrisi tersebut berperan penting dalam pembentukan sel otak dan tulang. Mencukupi asupan asam lemak omega-3 pun dapat menjaga daya ingat dan meningkatkan kemampuan belajar anak.

2. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan asam lemak omega-3 dalam ikan teri baik untuk menjaga kesehatan jantung. Penelitian menunjukkan bahwa asam lemak omega-3 dapat menurunkan kadar trigliserida dalam darah, menghambat pembentukan plak di pembuluh arteri, dan menurunkan tekanan darah. 

3. Membantu menurunkan berat badan

Ikan teri kaya akan protein yang dapat membuat perut kenyang lebih lama sehingga mengurangi keinginan untuk makan berlebih. Inilah yang membuat manfaat ikan teri mampu menurunkan berat badan.

4. Menjaga kesehatan tulang

Manfaat ikan teri lainnya adalah menjaga tulang tetap kuat. Hal ini karena ikan teri kaya akan mineral, seperti kalsium dan fosfor, yang baik untuk kesehatan tulang. Konsumsi makanan tinggi kalsium secara rutin pun dapat mencegah osteoporosis di kemudian hari.

BACA JUGA:Tips Mengatasi Kulit Wajah Berminyak Bagi Kamu yang Menggunakan Cadar, Agar Sehat dan Terawat

5. Menjaga kesehatan mata

Menjaga kesehatan mata merupakan salah satu manfaat ikan teri yang bisa diperoleh dari ikan kecil ini. Asam lemak omega-3 yang tinggi dalam ikan teri mampu mencegah degenerasi makula yang dapat mengganggu penglihatan. Demikian manfaat ikan teri yang menyehatkan tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: