INI DIA! Penerbangan Bandara Husein Sastranegara yang Bakal Dialihkan ke Bandara Kertajati Majalengka

INI DIA! Penerbangan Bandara Husein Sastranegara yang Bakal Dialihkan ke Bandara Kertajati Majalengka

Penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara dialihkan ke Bandara Kertajati Majalengka.-BIJB Kertajati/Kolase-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COMPenerbangan Bandara Husein Sastranegara bakal dialihkan ke Bandara Kertajati Majalengka dalam waktu dekat.

Penataan rute dan persiapan sedang dilakukan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan Angkasa Pura (AP) II, sebelum benar-benar jadwal penerbangan Bandara Husein Sastranegara dialihkan ke BIJB Kertajati.

Langkah ini, sebenarnya bukan baru dilakukan. Tetapi sudah sejak tahun 2019 ditetapkan. Tetapi, kondisi pandemi covid-19 dan keterbatasan akses, membuat kebijakan tersebut berantakan.

Maskapai yang semula sudah terbang dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka, kembali ke Bandung.

BACA JUGA:PERDANA! Jemaah Haji Cirebon Raya Plus Sumedang dan Subang Berangkat dari Bandara Kertajati Majalengka

Pasalnya, penumpang dari wilayah Bandung Raya lebih memilih menggunakan Bandara Halim Perdanakusuma atau ke Bandara Internasional Soekarno Hatta.

Namun, langkah untuk pengalihan penerbangan di tahun ini, bakal didukung dengan sudah adanya Tol Cisumdawu yang mulai beroperasi pada 15 April secara fungsional.

Bahkan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono menargetkan bahwa pada akhir Mei 2023, seluruh ruas Jalan Tol Cisumdawu sudah beroperasi penuh.

Keberadan tol tersebut akan berarti sangat banyak bagi BIJB Kertajati yang membutuhkan konektivitas dengan wilayah Bandung Raya dan sekitarnya.

BACA JUGA:PENAMPAKAN TERKINI Tol Cisumdawu Seksi 5 yang Besok Dipakai Mudik, Sudah Siap atau Diundur?

Jadwal penerbangan Husein Sastranegara:

Super Air Jet

  • Bandung - Denpasar
  • Kualanamu - Bandung
  • Batam - Bandung
  • Bandung - Balikpapan
  • Bandung - Makassar

Citylink

  • Kualanamu - Bandung
  • Bandung - Denpasar

Wings Air

  • Bandung - Yogyakarta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: