Ukuran Sebesar Bus dan Gigi Seukuran Pisang, 3 Hewan Purba Ini Pernah Hidup di Majalengka

Ukuran Sebesar Bus dan Gigi Seukuran Pisang, 3 Hewan Purba Ini Pernah Hidup di Majalengka

Penemuan fosil hewan purba Stegodon oleh tim peneliti ITB, hewan ini diduga pernah hidup di Kabupaten Majalengka.-Istimewa-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Sejumlah fosil hewan purba dan ada juga yang berukuran besar pernah ditemukan di Kabupaten MAJALENGKA.

Karena itu, patut diduga puluhan juta tahun yang lalu, wilayah Kabupaten Majalengka adalah lautan luas dan dalam.

Sebab, diantara fosil purba tersebut ditemukan juga sejenis hewan laut yang berukuran sangat besar dan biasa hidup di perairan dalam.

Meski tidak ditemukan dalam bentuk fosil utuh, tetapi ada beberapa bagian yang diduga bagian tubuh dari hewan purba tersebut.

BACA JUGA:TERUNGKAP, Alasan Bupati Indramayu Ngotot Bangun Tol, Oh Ternyata, Simak Baik-baik Kalimatnya

Tetapi masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk menelusuri mengenai fosil tersebut, apakah benar hewan purba yang dimaksud.

Kendati demikian, hal tersebut menjadi indikasi bahwa hewan purba dulunya pernah hidup di Kabupaten Majalengka dan ukurannya sangat besar.

Berikut adalah 3 hewan purba yang diduga pernah hidup di Kabupaten Majalengka:

1. Crocodylus

Di wilayah Baribis, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka diduga pernah menjadi tempat hidupnya hewan-hewan besar.

BACA JUGA:ALHAMDULILLAH, Tol Kertajati Indramayu Bisa Dipercepat, Warga Majalengka Bisa Lebih Cepat ke Indramayu

Salah satunya adalah crocodylus yang merupakan nenek moyang buaya. Hewan mirip buaya ini, ukurannya jauh lebih besar dari yang ada sekarang.

Crocodylus wilayah penyebarannya mulai dari Benua Eropa sampai ke Afrika. Hewan ini, diperkirakan hidup sekitar 6 juta tahun yang lalu.

Ukuran Crocodylus sangat besar dan diperkirakan mencapai ukuran bus. Bahkan gigi dari hewan ini, diidentifikasi sampai sebesar pisang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: