150 Karateka Lulus UKT

Ujian kenaikan tingkat (UKT) perguruan Inkai dihadiri Wakil Bupati Majalengka, Dena Muhamad Ramdhan.-istimewa-Radarmajalengka.com
MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM – Seratusan peserta lebih mengikuti ujian kenaikan tingkat (UKT) untuk para karateka yang tergabung dalam perguruan Institut Karatedo Indonesia (Inkai), bertempat di GOR LDP Langgoko, Desa Waringin, Kecamatan Palasah.
Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Majalengka, Dena Muhamad Ramdhan.
Ketua Inkai Kabupaten Majalengka, Idi Sayidiman, didampingi Sekretaris Iding Sahidin SPdI menyebutkan bahwa jumlah peserta UKT karateka berjumlah 105 orang.
Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Dena Muhamad Ramdhan memberikan sabuk kehormatan, yaitu sabuk coklat, kepada Rindu Leony Messi, siswi kelas 2 SDN Tarikolot 1, atas prestasinya di berbagai event baik regional, nasional, maupun internasional.
BACA JUGA:Ruslan, Warga Kurang Mampu Mendapat Perhatian Wabup
BACA JUGA:Satpol PP Leuwimunding Tertibkan Baliho Tidak Patuhi Aturan
“Semua peserta dinyatakan lulus naik tingkat. Hal ini karena mereka sudah melakukan gashuku, yaitu latihan bersama satu minggu sebelumnya di tempat yang sama. Mereka digembleng dengan materi yang diujikan,” ujar Iding, yang juga Kepala SDN Cisambeng, Kecamatan Palasah.
Hadir juga pada pembukaan, Sekcam Palasah, Eti Rohaeti, dan mantan Ketua Bawaslu Kabupaten Majalengka yang juga mantan Ketua Timses Eman Suherman. (ara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: