Ayo ke Taiwan lewat Bandara Kertajati, Harga Tiket Ramah di Kantong, Catat Jadwal Terbangnya

Ayo ke Taiwan lewat Bandara Kertajati, Harga Tiket Ramah di Kantong, Catat Jadwal Terbangnya

Jusuf Hamka yakin Bandara Kertajati akan berkembang dan tidak lagi mati suri.-Yuda Sanjaya-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM-Sekarang jika ingin ke Taiwan, sudah semakin gampang. Tidak perlu harus lewat Bandara Soekarno Hatta di Jakarta. Melalui Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Majalengka juga sudah bisa.

Tapi harus dicatat. Jadwal penerbangan dari Bandara Kertajati masih belum setiap hari. Baru dua kali pemberangkatan dalam satu minggunya.

Harga tiket dari Bandara Kertajati ke Taiwan pun sangat ramah di kantong. Bahkan penerbangan luar negeri namun harga tiketnya seperti rute dalam negeri.

Memang selain baru seminggu dua kali, juga masih belum ada penerbangan langsung dari Bandara Kertajati menuju ke Taoyuan International Airport di Taiwan.

Semua penerbangan internasional yang ke Taiwan itu masih mengikuti jadwal pemberangkatan ke Kuala Lumpur Malaysia. 

Artinya dari Bandara Kertajati untuk ke Taiwan harus transit dulu di Kuala Lumpur Internastional Airport (KLIA) di Malaysia.

Kerena mengikuti jadwal rute ke Kuala Lumpur, maka jadwal pemberangkatan dari Bandara Kertajati itu hanya setiap hari Rabu dan Minggu. 

Pada hari Rabu, terbang dari Bandara Kertajati pada pukul 10.50 WIB. Sedangkan pada hari Minggu juga pada waktu yang sama, 10.50 WIB. 

Penerbangan dari Bandara Kertajati menuju KLIA di Malaysia, baru dilayani oleh satu maskapai. Yakni maskapai penerbangan AirAsia. 

Kemudian masih banyak pilihan untuk melanjutkan penerbangan dari KLIA menuju ke Bandara Internasional Taoyuan di Taiwan.

Yang langsung dari Malaysia ke Taiwan ada banyak penerbangan. Dilayani oleh banyak maskapai. Batik Air (Malaysia) sekali penerbangan dan Air Asia X sebanyak dua kali terbang. 

Kemudian satu kali penerbangan lagi dari Starlux. Juga China Airlines dan EVA Air. Masing-masing satu kali penerbangan.

Untuk yang dari KLIA Malaysia ke Taiwan satu kali transit, dilayani oleh banyak maskapai. Di antaranya Scoot, Vietnam Airlines, dan Chatay Pasific. 

Yang menggiurkan lagi adalah tarif penerbangannya. Dari Bandara Kertajati sekali transit di Kualalumpur hingga ke Taiwan terbilang murah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: