5 Lokasi TOL CISUMDAWU yang Belum Selesai, Proyek Kembali Dilanjutkan

5 Lokasi TOL CISUMDAWU yang Belum Selesai, Proyek Kembali Dilanjutkan

Terdapat setidaknya 5 lokasi di Tol Cisumdawu yang belum selesai dikerjakan dan akan dilanjutkan/-Rochamedia/Ist-radarmajalengka.com

SUMEDANG, RADARMAJALENGKA.COM - Terdapat sedikitnya 5 lokasi di proyek Tol Cisumdawu yang belum selesai dan akan dilanjutkan dengan target rampung Juni 2023.

Dari 5 lokasi proyek Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan yang belum selesai, diperkirakan pembangunan akses ke main road Gerbang Tol Paseh menjadi yang terberat.

Sebab, dilihat dari beberapa pekerjaan Jalan Tol Cisumdawu, terlihat progres yang signifikan. Termasuk pekerjaan untuk pembangunan Jembatan Gunung Puyuh.

Akses jalan menuju Gerbang Tol Paseh tersebut memerlukan penggalian sebelum nantinya dilakukan konstruksi untuk jalan.

BACA JUGA:BARU! Ada Gerbang Tol Paseh dari Tol Cisumdawu, Bisa ke Mana Saja?

Proses penggalian ini, cukup memakan waktu lantaran kondisi medan yang cukup berat dan berada di tengah permukiman warga.

Selain itu, terdapat pekerjaan penanganan longsor di Jalur A dekat abutment Jembatan Conggeang yang berada di Seksi 5.

Berikut 5 lokasi proyek Tol Cisumdawu yang belum selesai:

1. Akses Jalan GTO Paseh

Dari pantauan visual radarmajalengka.com, salah satu pekerjaan yang sudah mulai dilakukan adalah penyelesaian main road Jalan Tol Cisumdawu ke arah Gerbang Tol Otomatis (GTO) Paseh.

BACA JUGA:KISAH WNI Majalengka di Sudan, Dirampok saat Kecelakaan Bus, Pulang Hanya Bawa Badan

Terlihat alat berat mulai hari Jumat, 28, April 2023 sudah melakukan penimbunan dan penataan urugan di dekat abutment Overpass Interchange Legok - Paseh.

Truk pengangkut material tanah juga hilir mudik ke arah main road menuju gerbang tol. Bahkan, sudah ada 1 overpass yang selesai dikerjakan dan dapat dipakai warga.

Pada area ini, terdapat 2 overpass untuk akses jalan warga di Desa Bongkok, Kecamatan Paseh. Karenanya, pekerjaan di area ini masih menyisakan proses galian dan dilanjutkan dengan pembetukan badan jalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: