Muspika Rajagaluh Tebar 10 Ribu Benih Ikan

Muspika Rajagaluh Tebar 10 Ribu Benih Ikan

MAJALENGKA - Muspika Rajagaluh bersama komunitas Mancing Mania Rajagaluh dan Leuwilaja Kecamatan Sindangwangi menebar 10 ribu benih ikan di sungai, Senin (8/6). Kegiatan tersebut guna mempertahankan habitat ikan di sungai yang berada di wilayah Rajagaluh serta untuk upaya ketahanan pangan di tengah pandemi Covid-19. Kapolsek Rajagaluh AKP Jaja Gardaja menyebutkan kegiatan penyebaran benih tersebut dilaksanakan di Sungai Ciwaringin dan Cikadongdong. Adapun benih ikan yang ditebar adalah benih ikan nila dan ikan mas sebanyak 10 ribu ekor yang bersumber dari komunitas mancing mania Rajagaluh dan Desa Leuwilaja kecamatan Sindangwangi. \"Kami imbau kepada warga agar tetap menjaga kelestarian lingkungan sekitar. Kegiatan penebaran benih ikan sebanyak 10 ribu ini bertujuan agar dapat membantu kelestarian ekosistem air khususnya di sungai yang berada di Kecamatan Rajagaluh dapat bermanfaat bagi masyarakat,\" pesannya. Dia mengimbau masyarakat boleh mencari dan menyalurkan hobi memancing ikan di sungai ini. Akan tetapi tidak dengan cara yang salah sehingga mengganggu keseimbangan ekosistem yang ada. Seperti menyetrum atau memberi obat-obatan karena dapat merusak ekosistem di aliran sungai ini. (ono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: