MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Kabupaten Majalengka memiliki sejumlah destinasi favorit yang terbesar baik di wilayah selatan maupun utara.
Objek wisata favorit di Kabupaten Majalengka juga bervariasi, mulai dari dataran tinggi, danau, hingga kawasan perbukitan.
Diprediksi, 3 lokasi wisata ini juga akan kebanjiran pengunjung saat libur lebaran nanti. Hal tersebut mengacu pada data jumlah kunjungan saat long weekend atau libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Mengacu pada data dari Dinas Pariwisata dan Kabudayaan (Disparbud), Kabupaten Majalengka, pada momen liburan jumlah kunjungan wisatawan bisa mencapai 30 ribuan orang.
BACA JUGA:WAJIB TAHU! Ini Gerbang Tol yang Ada di Cisumdawu, Ada yang Belum Dibuka
Jumlah pengunjung tersebut tersebar di 23 objek wisata andalan di Kabupaten Majalengka, baik curug, kolam renang, terasering hingga danau.
Berkaca pada libur Nataru selama 4 hari yakni, 24, 25 Desember 2022 dan 31 Desember 2022 serta 1 Januari 2023, sebanyak 31.336 warga berwisata di kota angin.
Berikut adalah 3 wisata favorit di Kabupaten Majalengka yang paling banyak pengunjungnya:
1. Situ Cipanten
Wisata Situ Cipanten yang berada di Desa Gunung Kuning, Kecamatan Sindangwangi dikunjungi sampai 6.133 orang selama libur Nataru.
BACA JUGA:UPDATE Tol Cisumdawu Terkini, 3 Seksi yang Sudah Beroperasi dan Belum
Bahkan, puncak kunjungan pernah mencapai 3.950 orang dalam satu hari dan itu terjadi pada tanggal 1, Januari 2023 atau saat libur tahun baru.
Diprediksi, Situ Cipanten akan kembali menjadi destinasi wisata favorit pengunjung domestik maupun luar kota saat libur lebaran nanti.
2. Kolam Renang Jembar Waterpark
Kolam Renang Jembar Waterpark adalah destinasi terbanyak dalam hal kunjungan wisata di posisi kedua.