Kudis Atau Skabies, Gejala, Penyebab Dan Cara Pengobatannya.

Kudis Atau Skabies, Gejala, Penyebab Dan Cara Pengobatannya.

penyakit kulit bernama kudis-helosehat - tangkapan layar-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Salah satu penyakit kulit yang banyak menyerang dan sangat mengganggu adalah kudis. Kudis adalah penyakit yang ditandai dengan munculnya ruam seperti kulit berjerawat, bersisik, dan terasa gatal yang disebabkan oleh tungau bernama Sarcoptes Scabiei.

Kudis disebabkan oleh tungau Sarcoptes scabiei. Tungau ini berukuran sangat kecil dan sulit dilihat dengan mata telanjang. Tungau tersebut akan bersarang dikulit dengan masuk kedalam kulit lalu bersarang dan bertelur.

Rasa gatal yang disebabkan oleh tungau tersebut akan semakin terasa dimalam hari.

Scabies atau kudis adalah penyakit kulit yang menular. Sehingga, apabila seseorang melakukan kontak langsung dengan penderitanya, ada kemungkinan tungau penyebab kudis berpindah dan menjangkiti orang tersebut.

BACA JUGA:Tips Mengatasi Rambut yang Tipis, Kenali Ini Agar Selalu Perawatan Rutin

Apa itu Sarcoptes Scabiei ?

Sarcoptes scabiei adalah tungau parasitik yang hidup dengan bersembunyi dalam kulit dan menyebabkan penyakit skabies atau kudis. Hewan ini ditemukan di seluruh dunia. Selain manusia, mamalia lain seperti anjing, kucing, sapi, hingga kera besar dapat terinfeksi. Gejala skabies yang paling umum adalah gatal hebat dan ruam kulit seperti jerawat.

Sarcoptes scabiei memiliki empat fase dalam siklus hidupnya, yaitu telur, larva, nimfa, dan dewasa. Hewan betina menghasilkan 2–3 telur per hari. Telur berbentuk oval dengan panjang 0,10–0,15 mm dan menetas dalam 3–4 hari. Setelah telur menetas, larva bermigrasi ke permukaan kulit dan menggali ke dalam lapisan stratum corneum yang utuh untuk membuat liang pendek yang hampir tak terlihat mata.

BACA JUGA:Bahaya Gigi Berlubang, Jangan Diabaikan

Gejala Penyakit Kudis.

Gejala pada penyakit kudis hampir bisa didiagnosis sendiri, gejalanya yaitu munculnya benjolan seperti berjerawat pada bagian kulit yang terserang dan menimbulkan rasa gatal yang amat sangat, Rasa gatal ini semakin terasa kala malam hari.

Biasanya, gatal yang sangat mengganggu terjadi di sela-sela jari, ketiak, selangkangan, dan area lipatan kulit lainnya.

Penyebab 

Kudis disebabkan oleh serangga kecil yang disebut Sarcoptes scabiei. Kudis menyebabkan kulit gatal dan bekas benang di kulit Anda. Rasa gatal biasanya bertambah parah pada malam hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: