3 Aneka Street Food di Jl Lawanggada Cirebon, Salah Satunya Minuman Susu Murni Legendaris Sejak Tahun 60 an

3 Aneka Street Food di Jl Lawanggada Cirebon, Salah Satunya Minuman Susu Murni Legendaris Sejak Tahun 60 an

Salah satu street food legendaris yang ada di Jl Lawanggada Cirebon yaitu, Susu Murni Lawanggada.-Channel Youtube Kuliner Cirebon - Tangkapan Layar-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Jika sedang pergi ke Kota Cirebon, alangkah baiknya mencoba sisi kuliner nya, di Cirebon sendiri banyak aneka ragam kuliner yang tersedia, terkhusus nya yakni street food, aneka jajanan dan cemilan khas yang didagangkan di pinggir jalan, yang identik dengan pedagang kaki lima nya, ataupun beberapa toko pinggir jalan yang khas dari street food.

Banyak kuliner street food yang tersedia di Cirebon ini, yang dapat menjadi daya tarik tersendiri, baik untuk orang lokal nya, ataupun orang luar yang sedang berkunjung ke Cirebon, yang dijuluki sebagai Kota Udang.

Nah, di Cirebon banyak sekali suatu jalan, yang identik dengan aneka ragam steet foodnya, sebut saja Jl Moh Toha, Jl Trusmi, Jl Pekalipan, dan satu lagi Jl Lawanggada. Terkhusus untuk Jl Lawanggada, memiliki lokasi yang strategis, berjarak dekat dengan Stasiun Prujakan Cirebon, dan jika ingin ke pusat kota, hanya memakan rute jarak tempuh kurang lebih 9 menit saja.

Lalu ada apa saja aneka macam street food yang tersedia di Jl Lawanggada, yang salah satunya terkenal dengan minuman susu legendaris yang ada disana? Nah, pada artikel kali ini, pembahasannya mengacu kepada rekomendasi 3 aneka street food yang ada di Jl Lawanggada Cirebon, yang sangat direkomendasikan untuk dicoba, yuk simak selengkapnya pada artikel berikut ini.

BACA JUGA:3 Tempat Makan Sate Kambing Muda di Tegal yang Rasanya Total, Nomor 2 Paling Viral!

1. Susu Murni Lawanggada

Susu Murni Lawanggada, sudah ada sejak tahun 60-an, tutur dari pemiliknya yang merupakan generasi ketiga, dari toko penjual susu ini. Toko susu murni lawanggada berlokasi di Jl Lawanggada No.51. Dan jam operasional nya buka mulai dari pukul 05.00 hingga 18.00. Menu minuman susu terfavorit yaitu Susu Coklat seharga Rp 8.000. Yang membuat toko susu ini menjadi suatu ciri khas, adalah botol yang dipakai merupakan botol klasik, yang sudah ada sejak, generasi pertama toko susu ini buka, maka dari itu, inilah suatu hal yang bisa dikatakan sebagai legendaris nya, turun temurun dan tetap terjaga. Untuk mendapatkan sensasi minum susu dengan botol klasik ini, kamu perlu minum susu ditempat, jika dibawa pulang atau take away, kamu tidak bisa.

BACA JUGA:2+ Rekomendasi Tempat Makan Nasi Lengko Khas Cirebon, Salah Satunya Sudah Ada Sejak Tahun 1968!

2. Klepon dan Kue Putu

Pedagang kaki lima yang menjajakan makanan klepom dan kue putu ini, harus disamabangi jika kamu berkunjung ke Jl Lawanggada Cirebon ini. Karena rasanya yang manis dan gurih khas dari klepon dan kue putu ini, yang berpadu dengan kelezatan yang pas di mulut. Harga satuan dari klepon nya yaitu Rp 500 per buah, dan harga satuan dari kue putu nya yakni Rp 1.500 per buah. Sangat-sangat terjangkau dan ramah dikantong, sangat direkomendasikan sekali, jika membeli di harga Rp 10.000 hingga Rp 20.000. Agar bisa dapat banyak klepon dan kue putu nya, cocok untuk untuk berbagi dan dimakan bersama.

BACA JUGA:3 Destinasi Cafe Aesthetic dengan View Alam di Tegal, Bisa Buat Nongkrong Bareng Bestie, Nomor 3 Paling Viral!

3. Keripik Singkong dan Bola-Bola

Kudapan renyah, manis, asin, dan gurih ini, dapat kamu temukan dan dapatkan di street food Jl Lawanggada Cirebon. Ya, keripik singkong yang dijual untuk seperempat porsi nya diharga Rp 15.000. Dan untuk bola-bola nya dijual dengan harga Rp 2.000 per buah nya. Sangat terjangkau sekali kan harganya. 

Dengan hadirnya aneka macam jajanan street food di Jl Lawanggada Cirebon, mulai dari makanan dan minumannya, seperti susu murni yang legendaris ini. Maka tak heran jika Jl Lawanggada Cirebon, menjadi salah satu tempat yang ramai dikunjungi, apalagi jika dalam suasana bulan ramadhan, pasti banyak yang hunting serta berburu takjil buka puasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: