Cara Efektif Menghilangkan Jerawat Mendem, Tips Ampuh untuk Kulit Bebas Masalah!

Cara Efektif Menghilangkan Jerawat Mendem, Tips Ampuh untuk Kulit Bebas Masalah!

Cara Efektif Menghilangkan Jerawat Mendem, Tips Ampuh untuk Kulit Bebas Masalah!-X.com - Tangkapan Layar -radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM  - Mengatasi jerawat mendem memang membutuhkan waktu, dan mungkin saja hasilnya tidak instan. Tetapi, beberapa cara mengatasi jerawat mendem di bawah ini bisa kamu dilakukan.

Jerawat mendem, yang juga dikenal sebagai jerawat nodul, merupakan jenis jerawat yang muncul dalam bentuk benjolan keras yang terletak jauh di bawah kulit. Jenis jerawat ini disebabkan oleh bakteri cutibacterium acnes yang memang terperangkap di bawah kulit sehingga menyebabkan infeksi dan juga peradangan.

Mengatasi jerawat mendem sangat membutuhkan perawatan khusus dan juga kesabaran. Ada beberapa langkah yang dapat membantu mengatasi jerawat mendem.

APA ITU JERAWAT MENDEM?

BACA JUGA:Cara Ampuh Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya, Rahasia Kulit Bersih dan Bersinar!

Jerawat mendem dengan nama lain jerawat dalam merupakan masalah kulit yang umum dialami banyak orang. Jerawat ini sering muncul di bawah permukaan kulit dan tidak memiliki kepala putih yang terlihat.

Jerawat mendem terjadi ketika pori-pori tersumbat oleh minyak, sel kulit mati, dan kotoran. Ketika pori-pori tersumbat, maka akan terbentuk benjolan kecil di bawah kulit yang terasa nyeri.

Jerawat dalam atau mendem ini sering muncul di area pipi, dagu, hidung, dahi dan kadang-kadang juga di jidat.

Mari simak beberapa cara efektif untuk menghilangkan jerawat mendem.

BACA JUGA:Murah Pisan Terbang dari Kertajati Majalengka pada Maret 2024, ke Kuala Lumpur Malaysia Hanya Rp600 Ribuan

1. Jangan Pencet Jerawat

Meskipun terasa risih dan memaksa untuk mencoba memencetnya, diharapkan jangan pernah melakukannya. Memencet jerawat mendem dapat menyebabkan infeksi yang lebih parah lagi dan akan meninggalkan bekas luka atau noda pada kulit. Hindari memencet jerawat, karena dapat menyebabkan peradangan lebih lanjut dan bahkan menyebabkan infeksi.

2. Jaga Kebersihan Kulit

Pastikan kamu membersihkan wajah dua kali sehari menggunakan pembersih yang lembut. Hindari produk pembersih yang mengandung alkohol atau bahan lainnya yang bisa membahayakan, karena dapat menyebabkan iritasi kulit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: