Bikin Ngiler! 7 Tempat Makan Bakso Enak di Majalengka yang Harus Kamu Coba

Bikin Ngiler! 7 Tempat Makan Bakso Enak di Majalengka yang Harus Kamu Coba

bakso enak di majalengka-instagram@baksopanjul - tangkapan layar-radarmajalengka.com

Bakso Mas Unggul menjadi salah satu tempat favorit untuk menikmati bakso di Majalengka sejak tahun 2018.

Tempat kuliner ini menawarkan berbagai varian bakso dan pilihan minuman dengan cita rasa yang tak diragukan lagi.

Kedai bakso ini berlokasi di Jl. Majalengka-Rajagaluh, Cikalong, Kec. Sukahaji, Kabupaten Majalengka, dan dikenal memiliki suasana yang nyaman bagi para pengunjung.

4. Bakso Barokah Mas Kinoy

Bakso Barokah Mas Kinoy dikenal dengan menu bakso urat dan mie yamso yang tidak hanya enak, tetapi juga terjangkau harganya.

Menu lezat di sini bisa dinikmati oleh para foodies dengan rentang harga mulai dari Rp. 7,500 hingga Rp. 26,000.

Kedai Bakso Barokah Mas Kinoy berlokasi di Jl. Majalengka-Rajagaluh No.40, Cigasong, Kec. Cigasong, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

5. Bakso Seafood Cafeezio Panongan

Bakso enak di Majalengka yang tidak kalah menarik adalah Bakso Seafood Cafeezio Panongan. Bakso ini menawarkan sajian unik dengan berbagai varian bakso seafood.

Isi bakso ini mencakup aneka makanan hasil laut, seperti kepiting yang dibungkus bakso, bakso isi cumi, dan udang lobster.

Misalnya, bakso kepiting menampilkan kaki kepiting yang terlihat jelas, dengan bagian batok luarnya dibungkus oleh bakso.

Selain itu, terdapat juga bakso dengan wadah terbuat dari kelapa muda, diisi sebagian kelapa dan bakso bulat. Pengunjung juga dapat menambahkan bakso seafood ke dalamnya.

Varian bakso seafood ini dijual seharga Rp25.000 per porsi, sementara bakso kelapa dan bakso mangkuk dijual seharga Rp20.000 per porsi.

Bakso Seafood Cafeezio Panongan berlokasi di Jl. Jaka Kusuma, Panongan, Kec. Jatitujuh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: