KH Abdul Chalim Dinobatkan Sebagai Pahlawan Nasional, Kiai Maman: PKB Tuntas Mengawal Harapan Warga NU

KH Abdul Chalim Dinobatkan Sebagai Pahlawan Nasional, Kiai Maman: PKB Tuntas Mengawal Harapan Warga NU

Anggota Komisi VIII DPR RI KH Maman Imanulhaq menyambut baik penentapan gelar pahlawan nasional kepada KH Abdul Chalim-Baehaqi-Radarmajalengka.com

Pengasuh Ponpes Al Mizan Jatiwangi Majalengka ini menegaskan, jasa besar KH Abdul Chalim memang sudah sepatutnya diganjar dengan gelar pahlawan dari negara. 

Banyak cerita heroik tentang usahanya menentang kolonialisme. Juga yang tak kalah penting yakni cerita perjuangan tokoh kelahiran Leuwimunding Majalengka ini pada perannya atas terselenggaranya Komite Hijaz pada 31 Januari 1926 yang kemudian melahirkan NU, ormas Islam terbesar di Indonesia.

Belum lagi soal sepak terjangnya di dunia politik, KH Abdul Chalim Leuwiminding adalah politisi ulung, ia sempat mewakili Partai NU sebagai Anggota DPR tahun 1955. 

BACA JUGA:Caleg DPR RI Heru Subagia Singgung Otonomi Provinsi Cirebon di Ajang Rebana Expo 2023

"Sepak terjang kehidupannya memberikan inspirasi kepada warga NU agar tak alergi pada politik sehingga segala aspirasi bisa tersalurkan melalui wakilnya di parlemen," katanya(*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: