5 Penyebab Penuaan Dini, Hindari Hal Tersebut!
Penyebab penuaan dini yang dapat anda hindari.-Roman Samborskyi/ Shutterstock-radarmajalengka.com
RADARMAJALENGKA .COM - Siapa yang tidak mendambakan kulit cantik maksimal? Namun, semakin banyaknya penggunaan kosmetik secara berlebihan dapat menjadikan kulit terlihat kusam dan menjadi lebih tua. Penuaan dini menjadi hal yang sering dialami sekarang ini.
Kondisi wajah yang terlihat tua juga dapat diakibatkan oleh beban pikiran. Oleh sebab itu kesehatan pikiran harus dijaga agar kulit menjadi lebih awet muda dan tubuh anda menjadi lebih sehat.
Terdapat solusi yang sering dianjurkan adalah menjaka pola hidup yang sehat. Dengan pola hidup yang sehat, seperti mengkonsumsi makanan bergizi dan rutin berolahraga menjadi salah satu solusi yang dapat dilakukan.
Namun, sebenarnya apa yang membuat wajah terlihat lebih tua? Berikut ini pembahasan yang akan menjawab dari pertanyaan tersebut:
BACA JUGA:KH Abdul Chalim Pahlawan Nasional
1. Penggunaan Make-Up
Dalam penggunaan makeup secara berlebih akan menyebabkan garis waja terlihat lebih jelas, sehingga ketika seseorang berusia 20 tahun akan terlihat lebih dewasa dari usianya.
Selain itu, terdapat dampak jika setiap hari menggunakan makeup tanpa ada perawatan wajah, sehingga kulit wajah akan menjadi kering, kusam, dan timbul masalah kulit wajah lainnya. Sehingga dalam pengaplikasiannya akan sulit meng-cover makeup, terlebih jika penggunaan kosmetik matte yang tidak memiliki pelembab pada kulit.
2. Faktor Usia
Penyebab utama dari penuaan wajah adalah semakin bertambahnya usia seseorang akan semakin terlihat lebih tua, diakibatkan karena produksi kolagen akan berkurang pada tubuh.
Pada kondisi tersebut dikisaran usia 25 tahun ke atas akan terlihat penurunan karena kualitas kolagen alami pada tubuh yang menurun. Oleh sebab itu tidak jarang jika kulit akan merasa lebih kering, keriput, dan akan terlihat lebih tua pada usia 25 tahun.
BACA JUGA:5 Cara Supaya Kucing Tidak BAB Sembaragan di Rumah
3. Dehidrasi
Cuaca panas saat ini menjadi salah satu faktor orang terkena dehidrasi dan ternyata dehidrasi ini dapat menyebabkan penuaan dini karena kurangnya cairan pada tubuh dilapisan epidermis, serta dapat menurunkan produksi minyak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: