Chery Luncurkan Dua Varian SUV Premium Terbaru di GIIAS 2023 untuk Memenuhi Tren Permintaan Pasar
Chery Luncurkan Dua Varian SUV Premium Terbaru di GIIAS 2023 untuk Memenuhi Tren Permintaan Pasar untuk mobil Chery yang meningkat setiap bulanya dengan rata-rata 53%-ist-Radarmajalengka.com
JAKARTA, RADARMAJALENGKA.COM - PT Chery Sales Indonesia (CSI) mengumumkan partisipasinya dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Acara yang akan berlangsung dari 10-20 Agustus mendatang, akan menjadi ajang bagi CSI untuk memamerkan tiga line-up SUV premium Chery yang saat ini sudah berada di pasaran dan memperkenalkan dua varian baru, sebagai langkah untuk memperkuat dan memperluas cakupan pasar. Semua varian baru yang diperkenalkan selama GIIAS 2023 dapat langsung dipesan oleh konsumen.
Selama pameran berlangsung, CSI juga akan menghadirkan program-program penjualan yang menarik bagi para pengunjung. Selain itu Chery akan menghadirkan Crossover BEV pertama di indonesia dalam ajang pameran terbesar ini.
Keikutsertaan pada GIIAS 2023 ini juga merupakan langkah optimis CSI untuk terus meningkatkan angka penjualan yang saat ini trennya terus menanjak. Tercatat sejak Januari hingga Juni, terjadi peningkatan penjualan dengan rata-rata 53% tiap bulannya. Hal ini menjadi sebuah bukti bahwa konsumen semakin percaya dengan kualitas produk premium dari Chery yang mampu meningkatkan gaya hidup.
"Kami sangat antusias untuk berpartisipasi kembali dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show 2023 dan memperkenalkan berbagai produk SUV premium kami kepada pecinta otomotif di Indonesia. Pada ajang ini, kamu akan merilis dua varian terbaru dari line-up SUV premium. dan mendatangkan mobil crossover listrik pertama yang sudah mendekati tahap final untuk desain, penentuan fitur, dan produksi.
BACA JUGA:Bakti Kembali Pimpin KONI, Bupati Pertanyakan Banyak Atlet Keluar Daerah
BACA JUGA:Dekopinda Sukses Gelar Rakerda, Edi Kusnadi : Siap Sukseskan Harkopnas ke – 76 dan Harkopwil Jabar
Inovasi yang dihadirkan oleh line-up baru ini akan memberikan sensasi berkendara yang maksimal serta mendukung gaya hidup yang sesuai dengan target marketnya masing-masing dan sekaligus menjawab akan teknologi elektrifikasi yang akan Chery hadirkan di indonesia nantinya. Kami sangat bersemangat dengan dua varian baru ini, sehingga kami juga langsung membuka kesempatan pemesanan bagi para pengunjung GIIAS 2023 yang dilengkapi dengan program finansial dan garansi yang bernilai,” ujar Shawn Xu, President PT Chery Sales Indonesia.
Sebagai produsen otomotif premium yang berkualitas tinggi, Chery berkomitmen untuk menyediakan solusi mobilitas yang inovatif dan berkelanjutan bagi para calon Chery Family. Ajang GIIAS 2023 menawarkan kesempatan luar biasa bagi Chery untuk terhubung langsung dengan para penggemar dan profesional di industri otomotif di Indonesia.
Salah satu sorotan utama dari partisipasi Chery di GIIAS 2023 adalah perkenalan varian crossover BEV, yang menandai tonggak penting dalam perjalanan Chery bersaing pada industri kendaraan Listrik. Varian crossover BEV ini menunjukkan dedikasi Chery untuk mengurangi emisi karbon dan menggunakan sumber energi yang lebih bersih. Dengan varian baru ini, Chery bertujuan untuk memenuhi permintaan kendaraan ramah lingkungan yang terus meningkat di pasar Indonesia nantinya. Chery juga berharap bahwa varian crossover BEV ini akan menjadi langkah untuk edukasi pasar dan selanjutnya menjadi primadona pada GIIAS 2023 dengan teknologi mutakhir untuk kendaraan masa kini.
Selain varian terbaru, pengunjung tetap dapat menemui TIGGO Pro Series dan OMODA 5 yang telah mendapatkan pengakuan luas dan berbagai penghargaan atas kinerjanya yang luar biasa, fitur keselamatannya yang lengkap, dan desainnya yang mewah. Chery juga akan menghadirkan berbagai program penjualan menarik di GIIAS 2023. Program-program ini dirancang untuk memberikan kesempatan bagi pengunjung GIIAS 2023 untuk mendapatkan penawaran yang bernilai tinggi, manfaat eksklusif, serta pengalaman pembelian yang mudah dan lancar.
BACA JUGA: PB Seroja Targetkan 4 Katagori Juara di Majalengka Open
BACA JUGA:Semangat Luar Biasa Para Perempuan Inspirator dalam Mencegah Stunting
Melalui berbagai penawaran ini, Chery berdedikasi untuk membangun hubungan jangka panjang dengan para konsumen dan menjadikan kepemilikan kendaraan Chery bagaikan sebuah perjalanan yang menyenangkan.
Chery mengundang seluruh pecinta otomotif, profesional industri, dan perwakilan media untuk mengunjungi Booth Chery pada GIIAS 2023 dan menyaksikan masa depan SUV premium. Acara ini akan menjadi kesempatan yang sangat baik untuk mempelajari lebih lanjut tentang teknologi inovatif Chery, menyaksikan komitmen terhadap kelestarian lingkungan, dan mengeksplorasi program penjualan menarik yang ditawarkan oleh Chery.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: