YA AMPUN! Petani Majalengka Kesulitan Mendapatkan Pupuk untuk Musim Tanam

YA AMPUN! Petani Majalengka Kesulitan Mendapatkan Pupuk untuk Musim Tanam

petani--

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Para petani di Kelurahan MAJALENGKA Kulon Kecamatan MAJALENGKA kini cukup kelimpungan untuk mendapatkan kebutuhan pupuk untuk tanaman padi mereka agar tumbuh subur dan panen dengan maksimal.

Menurut Kusnan (60) seorang petani asal RW 03 Kelurahan Majalengka Kulon menyebutkan  untuk kebutuhan lahan sawah seluas 1 bau dibutuhkan sekitar 4 kwintal pupuk urea setiap musim tanam (MT).

Akan tetapi  nyatanya  pupuk  urea yang didapat hanya  sebanyak 5,7 kwintal untuk setahun atau 3 musim tanam, sehingga masih kekurangan untuk kebutuhan pupuk yang ideal. 

"Dengan menggunakan Kartu Tani dan membeli pupuk di kios Munjul dengan harga untuk urea Rp. 240 per kg," ujar Kusnan.

BACA JUGA:MANTAP! Bandara Kertajati Majalengka akan Terus Dikembangkan, Buka Rute Penerbangan Lebih Banyak

BACA JUGA:FAKTA TERKINI Kakek dan Nenek Jalan Kaki di Tol Cisumdawu Usai Jenguk Cucu, Simak Penjelasannya

Sedangkan harga pupuk urea tanpa menggunakan kartu tani bisa mencapai Rp. 600 per kilogram.

“Saat ini sudah menggunakan pupuk kedua karena usai tanaman padi sudah 25 hari, tebar pupuk pertama saat padi masih umur 7 hari,” ujar Kusnan saat berbincang dengan wartawan koran ini, kemarin (25/4).(ara)

BACA JUGA:Setelah Dipakai Mudik, Kapan TOL CISUMDAWU Beroperasi Total? Simak Penjelasannya

BACA JUGA:PANTAUAN Tol Cisumdawu yang Kembali Dibuka untuk Arus Balik, Lalu Lintas Masih Lengang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: