WOW! Situ Cipanten Majalengka Padat Pengunjung, Jalan Desa Gunung Kuning Ikut Merayap

WOW! Situ Cipanten Majalengka Padat Pengunjung, Jalan Desa Gunung Kuning Ikut Merayap

Suasana Situ Cipanten Desa Gunung Kuning, Kabupaten Majalengka yang padat dengan pengunjung libur lebaran. -Yogi Irfandi-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Objek Wisata Situ Cipanten menjadi destinasi favorit libur lebaran. Bahkan antrean kendaraan sempat terjadi di Jalan Desa Gunung Kuning, Kecamatan Sindang, Kabupaten Majalengka. 

Pantauan radarmajalengka.com, sejak pagi hari wisatawan libur lebaran sudah ramai di Jalan Desa Gunung Kuning, sehingga menimbulkan antrean kendaraan. 

Wisatawan datang dengan mobil pribadi, sepeda motor, hingga kendaraan bak terbuka. Mereka berasal dari Kabupaten Majalengka, Cirebon hingga Indramayu. 

Salah seorang pengunjung dari Desa Cipedang, Kecamatan Bongas, Kabupaten Indramayu, Yogi mengaku, membawa keluarga untuk berlibur ke Situ Cipanten menghabiskan waktu cuti bersama lebaran. 

BACA JUGA:TOL CISUMDAWU Katanya Gratis, Tapi Tap di Gerbang Tol Ujung Jaya Kok Bayar? Begini Penjelasannya

"Tadi pagi berangkat sama keluarga, memang mau ke Situ Cipanten. Mumpung kumpul dan mau liburan lebaran," kata Yogi, kepada radarmajalengka.com, Minggu, 23, April 2023.

Diungkapkan dia, saat ini kepadatan lalu lintas juga terjadi arah pulang dari Situ Cipanten. Jalan Desa Gunung Kuning pun kembali padat merayap dilalui kendaraan. 

Diakui Yogi, wisata air tersebut memang menjadi favorit dari masyarakat. Sebab, cuaca di sekitar lokasi relatif sejuk dan bisa bermain air, serta banyak terdapat spot selfie.

"Memang sengaja ke sini mumpung libur. Apalagi di sini banyak wahananya, cocok buat wisata keluarga," tuturnya.

BACA JUGA:PENANTIAN PANJANG, 3 Megaproyek di Jawa Barat Siap Dijajal Habis Lebaran, Kereta Cepat - Tol Cisumdawu

Wisata Situ Cipanten Kabupaten Majalengka memang menjadi favorit libur lebaran bagi masyarakat. Sebab, kawasan wisata yang telah ditata ini, cocok untuk membawa keluarga.

Terdapat permainan seperti sepeda sling yang membentang di atas ketinggian situ, permainan air dengan sepeda air juga perahu dayung. 

Pengunjung juga bisa menikmati sarana flying fox, hingga berenang di area situ menggunakan safety vest.

Sementara itu, wisatawan yang hendak menuju Kabupaten Majalengka juga nampak memadati gerbang tol seperti Sumber Jaya maupun Kertajati. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: