Fakta Pelantikan YPPM Unma, Konflik Berujung Muspida Tidak Lengkap hingga Wakil Rektor dan Dekan Absen

Fakta Pelantikan YPPM Unma, Konflik Berujung Muspida Tidak Lengkap hingga Wakil Rektor dan Dekan Absen

Ditengah konflik internal pengurus Yayasan Pembina Pendidikan Majalengka (YPPM) Universitas Majalengka (Unma) muncul berbagai fakta menarik pelantikan yang berlangsung di auditorium Unma, Rabu 16 April 2025--

 

Sementara itu, salah seorang peserta undangan yang hadir mengungkapkan bahkan saking minimnya peserta undangan yang hadir, dosen di beberapa fakultas sampai mengirimkan mahasiswa maupun mahasiswinya untuk mengikuti serangkaian acara pelantikan pengurus dan pengawas YPPM Unma di auditorium Unma.

 

"Ya mereka dipaksa untuk hadir menjadi tamu undangan. Mungkin agar terkesan acaranya berlangsung meriah," terang salah seorang karyawan di Universitas Majalengka (Unma) yang enggan menyebutkan namanya.

 

Disamping itu, ketua pembina YPPM Unma Dr H Aceng Jarkasih Drs MBa MSi tidak berspekulasi jauh saat diwawancarai oleh sejumlah awak media berkaitan permasalahan yang selama ini tengah dihadapinya di Mapolres Sumedang akibat dilaporkan oleh Kantor Hukum Bill-Bil Law Office, yang dilakukan Mochamad Danu Ismanto SH dan Dede Aif Mussofa SH sebagai kuasa hukum dari Dr H Karmanudin MM MPd dan Dr H Lalan Soeherlan MSi.

 

"Terkait itu nanti ada wakil ketua YPPM yang menjawab perihal permasalahan yang tengah kami hadapi. Beliau juga advokat," kata H Aceng.

 

Sementara itu, wakil ketua YPPM H Setiahadi Martomijoyo SH mengakui memang ada pihak-pihak yang masih belum menerima kepengurusan baru tersebut. 

 

"Biarkan saja itu, ditengah proses hukum berjalan. Namun tidak ada masalah terhadap aktivitas pelantikan ini," tegas Setiahadi.

 

Setiahadi mengklaim bahwa pelantikan pengurus dan pengawas Yayasan Pembina Pendidikan Majalengka (YPPM) Universitas Majalengka (Unma) sudah sesuai dengan prosedur dan aturan yang benar.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: