Maruarar Sirait Dilantik Jadi Menteri, Warga Majalengka Gelar Syukuran

Maruarar Sirait Dilantik Jadi Menteri, Warga Majalengka Gelar Syukuran

Warga Majalengka, menggelar doa bersama hingga botram sebagai bentuk syukuran atas dilantiknya Bang Ara menjadi Menteri, Selasa 22 Oktober 2024 malam--

MAJALENGKA, RADAR MAJALENGKA.COM - Maruarar Sirait resmi dilantik menjadi Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman pada Senin 21 Oktober 2024 kemarin, oleh Presiden Prabowo Subianto. 

 

Masuknya Bang Ara dalam kabinet Prabowo-Gibran disambut antusias warga Kabupaten Majalengka.

 

Warga Majalengka, menggelar doa bersama hingga botram sebagai bentuk syukuran atas dilantiknya Bang Ara menjadi Menteri. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Posko Dena Muhamad Ramdhan yang tidak lain merupakan ketua Relawan Sahabat Bang Ara Kabupaten Majalengka.

 

"Alhamdulillah kami bersyukur Bang Ara bisa menjadi Menteri di kabinet Merah Putih (Prabowo-Gibran). Kami sebagai warga Kabupaten Majalengka turut bahagia atas pencapaian tersebut," kata Dena kepada, Selasa 22 Oktober 2024 malam.

 

BACA JUGA:Deklarasi Komitmen Pro Prabowo Subianto dan Pro Jokowi Berada di Barisan Pasangan Eman-Dena

 

Ara dan Majalengka memang mempunyai historis panjang. Selama 2004-2019, Bang Ara menjadi menjadi wakil rakyat untuk daerah pemilihan (Dapil) Subang, Majalengka dan Sumedang (SMS).

 

Maruarar Sirait menjadi anggota DPR RI dari Fraksi PDIP selama tiga periode yakni 2004-2009, 2009-2014, dan 2014-2019. Selama menjadi anggota legislatif, Bang Ara merupakan sosok yang cukup dekat dengan rakyat. Oleh karena itu, sosoknya sangat dicintai masyarakat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: