Buron 8 Tahun Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, DPO Pegi Setiawan alias Perong Diamankan Kepolisian 

Buron 8 Tahun Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, DPO Pegi Setiawan alias Perong Diamankan Kepolisian 

Tampang Pegi Setiawan alias Perong -Google Chrome - Tangkapan Layar-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Buntut kasus pembunuhan Vina di Cirebon yang melibatkan 11 pelaku, 8 diantaranya telah diringkus, salah satu pelaku telah divonis bebas, karena pada saat kejadian masih dibawah umur, sisa 3 lainnya merupakan DPO.

Namun, belakangan ini nama dari salah satu DPO kasus Vina di Cirebon yaitu Pegi Setiawan alias Perong telah diamankan oleh pihak kepolisian, bahkan tampang dari Pegi Setiawan alias Perong sudah banyak tersebar di media sosial. 

Pegi Setiawan alias Perong adalah seorang pelaku dari kasus pembunuhan Vina dan Eki di Cirebon pada 8 tahun silam, 8 tahun lamanya juga Pegi Setiawan alias Perong jadi DPO dan buron, namun kini ia (Pegi) berhasil diringkus, bakan ada dugaan bahwa ia merupakan otak dan dalang utama dari kasus pembunuhan Vina Cirebon.

Dugaan bahwa Pegi Setiawan alias Perong yang disebut sebagai otak dan dalang utama dari kasus pembunuhan Vina dan Eki di Cirebon 8 tahun lalu, namun untuk pernyataan resmi dari kepolisian belum pasti apakah Pegi Setiawan alias Perong merupakan otak dan dalang utama, pihak kepolisian masih terus mendalami hal ini, bahkan Pegi Perong juga belum ditetapkan sebagai tersangka. 

BACA JUGA:TERUNGKAP! Satu DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon PEGI Alias Perong Telah Ditangkap, Berikut Tampangnya

Dikatakan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Jules Abraham Abast mengatakan bahwa Pegi selama menjadi buronan kerap kerap berpindah tempat, sehingga menyulitkan petugas menangkapnya. Akhirnya Pegi ditangkap di wilayah Kopo, Kota Bandung. 

"Polisi sempat mengalami kesulitan saat melacak keberadaan Perong. (Pelaku) Berpindah tempat, diantaranya Cirebon dan Bandung," ujarnya.

Sebelumnya, Pegi Setiawan alias Perong salah satu DPO dalam kasus Vina dan Rizky alias Eky di Cirebon ditangkap di Bandung pada Selasa (21/5) malam. "Sudah ditangkap, atas nama Pegi Setiawan," ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jabar, Rabu (22/5).

"Tersangka juga sudah berganti nama menjadi Robi. Namun polisi akhirnya berhasil melacak keberadaan tersangka saat bekerja menjadi kuli bangunan. Dia berganti nama. Panggilan di tempat kerja (kuli bangunan) mengaku bernama Robi," katanya.

BACA JUGA:Terungkap! Sosok Asli Ayah Eky Korban Pembunuhan Vina Cirebon Adalah Seorang Polisi, Ini Pengakuannya

Pegi Setiawan alias Perong kerap kabur dari satu tempat ke tempat lainnya, bahkan sempat mengganti namanya, serta ia sebenarnya merupakan seorang kuli bangunan. Kini, pihak kepolisian masih mengejar dua buronan DPO lain dalam kasus ini yakni Andi dan Dani.

"Tersangka PS (Pegi Setiawan) diduga sebagai otak kasus pembunuhan disertai pemerkosaan yang terjadi delapan tahun silam," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Jules Abraham Abast, Rabu (23/5) malam.

Namun, kepolisian belum seratus persen pasti dengan dugaan bahwa Pegi Setiawan alias Perong merupakan otak pembunuhan dan dalang utama, akan tetapi masih akan mendalami keterlibatan Pegi Perong. Polisi akan mendalami peran seperti apa yang diemban oleh Perong dalam insiden kematian Vina pada tahun 2016 atau 8 tahun silam. 

"Saat ini teman-teman penyidik masih melakukan pendalaman dan pemeriksaan terkait keterlibatan dari yang bersangkutan kasus pembunuhan Vina," papar Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast, Rabu (22/5/2024).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: