Menentukan Hijab yang Elegan untuk Wisuda

Menentukan  Hijab yang Elegan untuk Wisuda

Rekomendasi model hijab wisuda-@cindii - Tangkapan layar Pinterest -radarmajalengka.com

4. Kerudung Segi Empat dengan Aksen Bunga

Untuk tampilan yang feminin dan manis, pertimbangkan untuk memilih hijab segi empat yang dihiasi dengan aksen bunga atau bordir. 

Model ini memberikan sentuhan romantis pada penampilan kamj dan cocok untuk menambahkan sentuhan elegan pada gaun wisuda kamu.

Untuk pemakaian nya bisa dengan model ikat belakang atau menutup dada, biarkan aksen bunga ada di bagian atas kepala atau bagian dada bagi yang menggunakan style menutup dada.

5. Kerudung Organza atau Chiffon

Hijab yang terbuat dari bahan organza atau chiffon memberikan kesan anggun dan mewah. Bahan-bahan ini memiliki tekstur ringan dan transparan yang memberikan efek yang indah saat dikenakan.

Kamu dapat memilih kerudung dengan detail renda atau hiasan mutiara untuk menambahkan kilauan ekstra pada penampilan kamu.

6. Pasmina Silk

Pashmina silk merupakan hijab model persegi panjang yang terbuat dari bahan silk. Bahan kain silk merupakan bahan kain dari serat halus yang mengkilap dan juga lembut saat dipegang.

Pashmina silk ini cocok untuk dipakai saat wisuda dikarenakan mempunyai bahan yang terlihat mengkilap dan Glittery.

Cara pemakaian nya hampir sama dengan pasmina pada umumnya, yaitu bisa dilingkarkan di atas kepala kemudian di ikat kebelakang atau hanya di pentul bagian samping saja.

Tips Penting:

- Pilih Warna yang Sesuai: Pilihlah warna hijab yang sesuai dengan warna gaun wisuda kamu. Kamu dapat memilih warna yang senada atau kontras, tergantung pada gaya yang kamu inginkan.

- Pastikan Kenyamanan: Pastikan hijab yang kamu pilih nyaman dipakai dan tidak menyebabkan ketidaknyamanan selama acara wisuda.

- Cocokkan dengan Aksesoris: Sesuaikan hijab kamu dengan aksesori lain seperti anting-anting atau kalung untuk menambahkan kesan yang lebih lengkap pada penampilan Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: