Resep Membuat Cemilan Donat Tanpa Kentang, Memiliki Tekstur Empuk

Resep Membuat Cemilan Donat Tanpa Kentang, Memiliki Tekstur Empuk

Ilustrasi donat tanpa kentang-idntimes.com-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Anda ini membuat donat tapi kurang suka dengan kentang? Tenang, artikel ini akan membahas resep dan cara pembuatan donat tanpa kentang namun dapat memiliki tekstur yang empuk dan enak dimakan, apalagi dimakan bersama keluarga. 

Donat sebagai cemilan keluarga yang sering menjadi andalan ketika kumpul bersama keluarga dengan ditemani oleh teh hangat atau coklat hangat. Sehingga menjadikan moment keluarga memberikan kesan kehangatan dalam berbincang bersama.

Bukan hanya anda saja yang menyukai donat dengan resep ini, pasti keluarga pun sangat menyukainya. Dan dapat menjadi ide jualan anda juga dengan berbagai varian rasa sehingga banyak orang yang tertarik untuk membeli dan mencobanya. Berikut ini resep donat tanpa kentang yang memiliki tekstur emput, diantaranya:

Siapkan bahan-bahan yang diperlukan dalam membuat donat tanpa kentang ini, diantaranya: 250 gram tepung segitiga, 1 kuning telur, 125 ml air dingin, 10 gram susu dancow, 4 gram Ragi, 35 gram gula pasir, 3 gram garam dan 35 gram mentega.

BACA JUGA:Resep Donat dan Cara Pembuatannya Ala JCO

BACA JUGA:Cara Mudah Membuat Donat Mini Ala JCo

Kemudian lakukan langkah-langkah pembuatannya dengan bertahap, diantaranya yaitu:

Pada tahap pertama anda masukan tepung terigu lalu campurkan dengan beberapa bahan seperti susu dancow, gula pasir dan ragi. Kemudian aduk hingga tercampur merata dengan spatula.

Tahap kedua, beri air secukupnya dan masukan juga kuning telur lalu diaduk merata hingga adonan setengah kalis, setelah itu masukan mentega dan garam lalu aduk kembali hingga teksur adonan menjadi kalis.

Tahap Ketiga, diamkan adonan donat selama 15 menit hingga mengembang dan jika sudah mengembang kempiskan adonan hingga tidak ada udara didalam adonan, lalu bagi adonan sesuai besaran yang diinginkan kemudian bentuk bulat dan diberi bolongan tengah.

Tahap Keempat, setelah dibentuk donat maka diamkan sembari memanaskan kompor dengan minyak penuh. Jika minyak sudah panas lalu goreng adonan tersebut hingga berwarna kuning kecoklatan.

Tahap Kelima, jika sudah digoreng lalu tiriskan dan diamkan hingga dingin. Kemudian beri topping sesuai selera anda. Dalam pemberian topping anda dapat gunakan rasa coklat, meises, keju, oreo, matcha, strawberry, tiramisu dan masih banyak lagi.

BACA JUGA:Resep Donat Ala JCo Anti Gagal, Lembut dan Empuk

BACA JUGA:Resep Membuat Donat, Lembut dan Bikin Nagih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: