SIMAK! Jadwal Penerbangan Bandara Kertajati 2023, Ada Garuda Indonesia, Lion Air sampai AirAsia

SIMAK! Jadwal Penerbangan Bandara Kertajati 2023, Ada Garuda Indonesia, Lion Air sampai AirAsia

Jadwal penerbangan Bandara Kertajati 2023 yang sudah ada sampai saat ini.-Yuda Sanjaya-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Berikut adalah jadwal penerbangan Bandara Kertajati 2023 yang mulai beroperasi kembali untuk umrah, rute internasional dan haji.

Rencananya, mulai 15, April 2023 Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka akan membuka penerbangan carter untuk umrah dengan Maskapai Lion Air.

Penerbangan umrah ini, juga akan berlangsung beberapa kali dengan Maskapai Garuda Indonesia. Di samping itu, Bandara Kertajati juga akan melayani penerbangan internasional.

Untuk persiapan pembukaan kembali penerbangan penumpang komersial terjadwal, 3 menteri sudah melakukan peninjauan ke BIJB Kertajati.

BACA JUGA:ALASAN Tol Cisumdawu Cimalaka - Kertajati Hanya Dibuka Pagi sampai Sore dan Satu Arah, Oh Ternyata

Tujuannya adalah memastikan kesiapan sarana prasarana hingga ground handling yang ada di bandara internasional tersebut.

Meski belum terseda informasi mengenai jadwal penerbangan domestik, tertapi mulai April sampai dengan Oktober 2023, sudah terdapat rute internasional yang rutin dibuka dari Kertajati - Kuala Lumpur, Malaysia.

Berikut adalah jadwal penerbangan Bandara Kertajati Majalengka yang akan berlangsung terhitung April - Juli 2033:

  • 15 April penerbangan carter umrah Maskapai Lion Air
  • 9 Mei penerbangan umrah Garuda Indonesia
  • 17 Mei penerbangan Bandara Kertajati - Kuala Lumpur (PP), Maskapai AirAsia
  • 21 Mei penerbangan Bandara Kertajati - Kuala Lumpur (PP), Maskapai AirAsia
  • 24 Mei Bandara Kertajati - Kuala Lumpur (PP), Maskapai AirAsia
  • 28 Mei Bandara Kertajati - Kuala Lumpur (PP), Maskapai AirAsia
  • 31 Mei Bandara Kertajati - Kuala Lumpur (PP), Maskapai AirAsia
  • Juli - Agustus 2023, penerbangan untuk pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji Jawa Barat.

BACA JUGA:MENGGELIAT LAGI! Ini Jadwal Penerbangan Bandara Kertajati Mulai 15 April

Saat berkunjung ke Bandara Kertajati, Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi menjelaskan, telah menugaskan PT Angkasa Pura II untuk membantu memastikan kesiapan pelayanan Bandara Kertajati.

“AP II sudah punya pengalaman kerja sama dengan GMR India seperti yang dilakukan di Bandara Kualanamu. Bandara Kertajati akan menjadi bandara hub di Jawa Barat," kata Menhub.

Disampaikan oleh Budi Karya, lokasi dari Bandara Kertajati sangat stragis dan dekat dengan Pelabuhan Patimban yang nantinya akan sebesar Pelabuhan Tanjung Priok.

Lebih lanjut Menhub mengatakan, akan terus berupaya mengoptimalkan pengoperasian pesawat dari dan ke Bandara Kertajati setelah masa mudik lebaran.

BACA JUGA:HORE! Rp 15 Miliar Cair Sebelum Lebaran, Siltap kdaes dan Perangkat Desa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: