HORE! Rp 15 Miliar Cair Sebelum Lebaran, Siltap kdaes dan Perangkat Desa
Bupati Majalengka, Karna Sobahi menyebut Siltap Kades dan Perangkat Desa ciar sebelum lebaran.-Baehaqi-radarmajalengka.com
MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, ada kabar gembira bagi para Kepala Desa (Kades) dan perangkat desa di Kabupaten MAJALENGKA.
Kabarnya, yakni penghasilan tetap (Siltap) untuk bulan Maret Dan April bakal segera cair di bulan ini sebelum lebaran.
Informasi tersebut di sampai Bupati Majalengka Karna Sobahi kepada wartawan, pada Rabu, 12, April 2023.
Bahkan untuk informasi tersebut, saat ini Bupati sudah mengistruksikan pencairan dana siltap utuk bulan maret April sebesar Rp 15 Miliar.
BACA JUGA:Koramil 1701 Majalengka Bersihkan Material Longsor yang Menimpa Rumah Warga
"Pencairan ini disamping saatnya untuk diterimakan kepada para kepala desa dan prangkat desa, juga memanfaatkan momentum Ramadhan dan lebaran. Insya Alloh sebelum lebaran bisa cair,” katanya.
Selain itu Bupati juga berpesan kepada Kades dan perangkat desa, agar Siltap yang bakal diterima sebelum lebaran ini, bisa dimanfaatkan sebaik mungkin.
"Diharapkan dengan cairnya siltap bulan Maret-april bisa dimanpaatkan sebaik baiknya untuk kepentingan ramadhan dan lebaran,” tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: