JADI KENYATAAN, Polman Bandung Kampus 2 Majalengka Dibangun Tahun Ini, Lokasinya di Sini

JADI KENYATAAN, Polman Bandung Kampus 2 Majalengka Dibangun Tahun Ini, Lokasinya di Sini

Foto hanya ilustrasi. Polman Bandung Kampus 2 Majalengka akan dibangun tahun ini.-Polman Bandung-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Politeknik Manufaktur (Polman) Bandung Kampus 2 Majalengka, bakal segera terwujud di tahun 2023.

Bahkan, sudah ada calon lahan yang akan dipakai untuk pembangunan Polman Bandung Kampus 2 Majalengka seluas 15 hektare.

Kendati demikian, Direktur Polman Bandung, Mohammad Nurdin mengungkapkan, kebutuhan lahan adalah 30 hektare. Karenanya masih kurang 15 hektare lagi.

Penyediaan lahan seluas 14 hektare sebelumnya sudah dilakukan Pemerintah kabupaten Majalengka. Terutama setelah Memorandum of Understanding (MoU) antara Kemendikbudristek, Pemprov Jabar dan Pemda Majalengka.

BACA JUGA:Saat Wagub Uu Ditugaskan Ridwan Kamil ke Majalengka, karena Jalan Maja - Cikijing Diteriakin Warga

Melalui MoU itu, Pemkab Majalengka menyerahkan 14 hektare lahan kepada kementerian, karena Polman adalah institusi pendidikan di bawah Kemendikbudristek.

"Ada beberapa lahan yang kami harus beli, kurang lebih 1 haktre dan sekarang jadilah 15 hektare dan sekarang sudah atas nama Kemendikbudristek," katanya.

Untuk kebutuhan pendirian Polman Bandung Kampus 2 Majalengka, kata Nurdin, sudah dibuat masterplan. Tetapi dengan luas lahan mencapai 30 hektare. Hal tersebut sesuai dengan janji dari Pemda Provinsi Jawa Barat.

"Karena sudah dijanjikan oleh pemprov untuk ditambah menjadi 30 haktare, sesuai dengan permintaah kami dari awal," tutur Nurdin.

BACA JUGA:LAGI! Terjadi Longsor di TOL CISUMDAWU Seksi 4, Dekat Interchange Legok - Paseh, Ragu Target Mudik Selesai

Terkait rencana pembangunan Polman Bandung Kampus 2 Majalengka, pihaknya melaksanakan sosialisasi kepada berbagai pihak, Kamis, 9, Maret 2023.

Kebutuhan lahan 30 haktare tersebut, tidak lain untuk dapat mengakomodir kebutuhan kegiatan dan program studi.

"Supaya bisa mengakomodir kegiatan dan program studi yang cukup banyak," tuturnya.

Terkait proses pembangunan sendiri, Nurdin menyebutkan, rencananya akan dilakukan pada tahun ini. Sekitar Juni-Juli nanti, akan dimulai proses pelelangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: