Mobil Terbakar di Pamanukan Subang, 4 Orang Penumpang Tewas Terpanggang

Mobil Terbakar di Pamanukan Subang, 4 Orang Penumpang Tewas Terpanggang

Insiden mobil terbakar di Pamanukan.-Ist-radarmajalengka.com

Radarmajalengka.com, SUBANG - Kecelakaan tunggal mobil terbakar di Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang, menyebabkan 4 orang meninggal dunia dan 3 lainnya mengalami luka berat.

Korban mobil terbakar telah dilarikan ke Rumah Sakit Pamanukan Medical Center, Kabupaten Subang. Baik korban meninggal dunia maupun yang tewas terbakar.

Namun, hingga kini belum diketahui identitas 4 orang yang tewas terbakar dalam insiden di Jembatan Cipunagara, Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang itu.

Di lokasi, juga tidak ada saksi mata. Mengingat kejadian sekitar pukul 00.30 WIB, dan hanya ada beberapa kendaraan melintas di lokasi kejadian perkara.

BACA JUGA:Kecelakaan di Arjawinangun Cirebon Hari Ini, Macet Mulai dari Tegalgubug

Kapolsek Pamanukan, Kompol Undang S melalui Kanit Lantas, Ipda Wawan mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap kecelakaan tersebut. Mengingat di lokasi tidak ada identitas.

Kemudian para korban yang terpanggang juga sudah tidak dapat dikenali, karena kondisinya hangus terbakar. Diduga mereka penumpang mobil yang tidak sempat menyelamatkan diri.

Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, saat dievakuasi nampak salah satu penumpang yang dalam kondisi terbujur kaku.

Diduga kuat pengendara tersebut mengantuk, sementara para penumpang tertidur saat kecelakaan terjadi.

BACA JUGA:Fosil Rusa Purba di Kabupaten Majalengka, Ditemukan Bagian Tubuh Ini

Adapun kejadian mobil terbakar tersebut diperkirakan sekitar pukul 00.30 WIB, dalam perjalanan menuju Cirebon.

Mobil pikap tersebut terlihat sudah dimodifikasi. Bahkan, petugas pemadam kebakaran tidak menyangka kalau di dalam mobil itu ada banyak penumpang.

Petugas Pemadam Kebakaran Satpoldam Kabupaten Subang, Firman mengungkapkan, pihaknya menerima laporan sekitar pukul 01.25 WIB.

Satu unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi untuk membantu pemadaman dan upaya pendinginan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: