MAN 2 Pasang Target Juara Liga Pelajar

MAJALENGKA - Liga Pelajar antar SMA-SMK-MA se- Kabupaten Majalengka tidak hanya didominasi sekolah dalam naungan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat saja, tapi juga dari lingkungan Kementerian Agama (Kemenag). Mereka juga memiliki potensi dan kans untuk meraih juara pada kejuaraan yang digelar di Stadion Warung Jambu tersebut. Salah satu klub yang optimistis lolos ke final adalah MAN 2 Majalengka. Kesebeelasan MAN 2 percaya diri menatap juara karena pada pertandingan pertama menang telak 5-1 atas SMAN 1 Kadipaten Jumat (10/1) lalu. Manager Kesebelasan MAN 2 Majalengka, Engkos Sarkosi SPd menyatakan, timya kini tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi SMAN 1 Jatiwangi. Diakui Engkos, pertandingan kontra SMAN 1 Jatiwangi pada Minggu (2/2) mendatang merupakan pertandingan bersejarah. Pasalnya lawan merupakan almamater dirinya. “Kami memiliki para pemain yang ikut klub Tidar Rajagaluh dan siap untuk mengalahkan SMAN 1 Jatiwangi. Target masuk final,” ujarnya. Sementara itu pada pertandingan Rabu (22/1) SMK Nasional kalah 0-2 dari SMKN Leuwimunding, dan SMK Korpri harus mengakui keunggulan SMK Tridaya 2-3 melalui drama adu penalti setelah pada pertandingan normal skor imbang 0-0. Pada pertandingan Kamis (23/1) SMAN Bantarujeg menang 4–2 dari SMAN 1 Jatitujuh. Sementara SMKN 1 menang 5-3 atas Al Masoem. (ara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: