Reuni Akbar SMPN 2 Majalengka Semarak

Reuni Akbar SMPN 2 Majalengka Semarak

MAJALENGKA- Alumni SMPN 2 Majalengka menggelar Gebyar Reuni Akbar 44 angkatan pada Sabtu (21/9) dan Minggu (22/9) dengan semarak. Ketua Panitia, Deden Hardian Narayanto ST menyebutkan kegiatan gebyar reuni akbarS MPN 2 Majalengka diikuti angkatan 1966 hingga 2010. Gebyar reuni diwarnai dengan khitanan masal 25 anak, santunan bagi siswa SMPN 2 Majalengka, donor darah, lomba karaoke alumni, bazar dan hiburan yang dilaksanakan pada Sabtu(21/9). Sedangkan pada Minggu (22/9) diisi dengan kegiatan jalan santai berhadiah sepeda motor yang dihadiri Kepala Dinas Pendidikan H Ahmad Suswanto SPd MPd. “Para peserta membeli air mineralseharga Rp5 ribu dan mendapatkan tiket undian, karena kami ingin menghindari unsur judi dan jalan santai ini bukan untuk mencari keuntungan, tapi untuk meningkatkan silaturahmi,” kata Dehan yang juga mantan anggota DPRD Kabupaten Majalengka ini. Dehan mengaku senang dan terharu dengan antusias para alumni yang masih bisa hadir. Terutama para alumni dari angkatan 1966. “Kegiatan ini bertujuan untuk menyambungkan kembali silaturahmi dan lebih mempererat ikatan silaturahmi dengan para alumni,” ujarnya. Panitia bagian keuangan, Hj Eni Sustini MPd menambahkan pada kesempatan itu diberikan pula cenderamata bagi para guru SMPN2 Majalengka. “Kami senang bisa bertemu dengan rekan- rekan dan bisa saling berbagi,” ujarnya diiyakan Wakil Ketua panitia Asep Sudirja S Sos. Pada kesempatan itu dibentuk Ikatan Alumni(IKA) SMPN 2 Majalengka dan memilih Ir H Ateng Sutisna MBA sebagai Ketua. Kepada Radar Majalengka, Ateng mengaku baru pertama kali menghadiri reuni akbar SMPN 2 Majalengka ini. Ia pun sangat terkesan karena bisa bertemu dengan rekan semasa SMP dulu. Dia berharap dengan adanya reuni dan keberadaan IKA bisa menjadi jembatan untuk bisa menyatukan alumni dan bersinergis dengan sekolah. Ia berharap SMPN 2 Majalengka bisa melaksanakan ujian nasional berbasis komputer UNBK secara mandiri. Sementara Kepala SMPN 2  Majalengka, Meilani Rahmawati SPd mengapresiasi reuni dan terbentuknya IKA SMPN 2 Majalengka. Ia berharap para alumni bisa membantu dan sinergis dengan pihak sekolah untuk memajukan sekolah. (ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: