BIJB Putar Otak Kejar Target Oktober, Berikut 5 Alasan Segera Tinggalkan Bandara Husein Sastranegara

BIJB Putar Otak Kejar Target Oktober, Berikut 5 Alasan Segera Tinggalkan Bandara Husein Sastranegara

MENDARAT DI BANDARA KERTAJATI: Presiden Jokowi dan rombongan mendarat di Bandara Kertajati, Majalengka, kemarin. Pada kesempatan itu Kepala Negara mengatakan Bandara Kertajati akan beroperasi penuh pada bulan Oktober 2023.-Baehaqi-Radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM-Presiden Joko Widodo menargetkan Bandara International Jawa Barat Kertajati atau bandara Kertajati beroperasi penuh mulai Oktober 2023. Penerbangan Bandara Husein Sastranegara, Bandung, akan dialihkan ke Bandara Kertajati.

Saat meninjau Bandara Kertajati, Presiden Joko Widodo mengapresiasi peningkatan aktivitas penerbangan di Bandara Kertajati. Bandara Kertajati bahkan telah melayani sekitar 8.000 jemaah haji dari tujuh kabupaten/kota di Provinsi Jawa Barat.

BACA JUGA:Oktober, Full dari Kertajati, Presiden Jokowi: Ini Bandara Masa Depan

"Nantinya dimulai bulan Oktober Bandara ini akan beroperasi secara penuh. artinya dari Bandara Husein Sastranegara akan digeser ke Kertajati utamanya untuk yang pesawat jet," kata Joko Widodo, dikutip dari keterangan pers Kementerian Perhubungan, Rabu (12/7).

Selain untuk embarkasi haji, bandara terbesar di Provinsi Jawa Barat ini juga telah melayani sejumlah penerbangan internasional. Di antaranya penerbangan umrah empat kali seminggu dan penerbangan rute Kuala Lumpur-Kertajati sebanyak dua kali seminggu.

BACA JUGA:Pasca Beroperasinya Tol Cisumdawu dan BIJB Kertajati , Begini Kata Bupati Karna

Dalam kesempatan tersebut, Presiden turut mengapresiasi minat investor dari beberapa negara yang akan berinvestasi di Bandara Internasional Kertajati. Presiden mengatakan bahwa pemerintah akan segera memutuskan dan mempercepat proses investasi para investor tersebut.

"Kita putuskan nanti bulan Oktober agar yang mengoperasikan dan juga ikut dalam kepemilikan Bandara Kertajati kita harapkan traffic-nya, lalu lintasnya makin padat apabila ada investor luar yang bergabung di Bandara Kertajati ini," ujar Jokowi.

BACA JUGA:Asyik! Maskapai Garuda Masuk Kembali ke Bandara Kertajati untuk Penerbangan Internasional, Berikut Rutenya

Berikut 5 Alasan Tinggalkan Bandara Bandara Husein Sastranegara:

Bandara Kertajati terbesar kedua di Indonesia

Bandara Kertajati memiliki luas 1.800 hektare dan memiliki kapasitas 11 juta penumpang. Luas tersebut menempatkan bandara ini menempati posisi kedua terbesar di Indonesia. Sementara posisi pertama adalah Bandara Soekarno-Hatta seluas 2.137 hektare. Bandara tersebut memiliki kapasitas 66 juta penumpang

Bisa melayani pesawat berbadan lebar

Bandara Kertajati memiliki panjang landasan sampai 3.000 meter dan bisa difungsikan secara penuh. Landasan yang panjang tersebut membuat Bandara Kertajati bisa melayani pesawat berbadan lebar seperti Boeing 777 atau Airbus A380.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: