KECELAKAAN DI TOL CIPALI: 1 Korban Meninggal Dunia, Sopir KH Azizi Hasbullah

KECELAKAAN DI TOL CIPALI: 1 Korban Meninggal Dunia, Sopir KH Azizi Hasbullah

Kecelakaan di Tol Cipali menyebabkan 1 korban meninggal dunia yakni sopir KH Azizi Hasbullah. -Ist/tangkapan layar-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Kecelakaan di Tol Cipali, hari ini, Sabtu, 6, Mei 2023 menyebabkan 1 korban meninggal dunia. 

Korban adalah pengemudi mobil yang sedang dalam perjalanan menuju ke Kabupaten Purwakarta. Adanya korban meninggal dunia, dikonfirmasi Zainal Alimin atau biasa dipanggil Kang Zay biro Infokom Satkorcab Banser Kabupaten Majalengka.

Kang Zat mengatakan bahwa kecelakaan yang melibatkan KH Azizi Hasbullah dan KH Zahro Wardi terjadi di KM 142 Tol Cipali

Saat dikonfirmasi Kang Zay juga sedang berada di perjalanan mengantarkan jenazah sopir KH Azizi Hasbullah menuju Malang. 

BACA JUGA:KECELAKAAN DI TOL CIPALI: KH Azizi Hasbullah dan KH Zahro Wardi Jadi Korban, Dirawat di Majalengka

"Saya sekarang sedang perjalanan menuju Malang, mau mengantarkan jenazah ke alamat. Korban ini bernama Muhamad Rafi supirnya KH Aziz yang tadi pagi kecelakaan di Tok Cipali KM 142," kata Kang Zay, kepada radarmajalengka.com.

Kang Zay juga meminta doa, agar dalam perjalanannya mengatarkan jenajah, berjalan lancar dan tidak ada halangan. 

"Mohon doa nya semoga perjalanan kami lancar tidak ada halangan apapun," ungkapnya. 

Sementara itu diberitakan sebelumnya Astra Tol Cipali menginformasikan, kecelakaan mengakibatkan 1 korban luka berat dan 4 orang luka ringan.

BACA JUGA:CEK FAKTA: Prabu Siliwangi Moksa, Kalah Perang Tanding atau Meninggal karena Usia?

Keseluruhan korban ditangani di RSUD Cideres, Majalengka.Kabarnya, para korban hendak menuju ke Purwakarta untuk mengikuti Bahtsul Masa'il di PBNU. 

Informasi yang diterima radarmajalengka.com, KH Azizi Hasbullah saat ini telah dirujuk ke RS Hasan Sadikin Bandung, setelah sempat ditangani di RSUD Cideres, Kabupaten Majalengka.

Terkait dengan kronologi kecelakaan sampai dengan saat ini masih belum diketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: