Bukan Hanya Lumbung Wanita Cantik, Majalengka juga Punya Sesuatu yang Tak Kalah 'Geulis', Apa Itu?

Bukan Hanya Lumbung Wanita Cantik, Majalengka juga Punya Sesuatu yang Tak Kalah 'Geulis', Apa Itu?

Majalengka punya varian durian lokal terutama di Kampung Sinapeul. -Pai Supardi-radarmajalengka.com

BACA JUGA:LANCAR! Situasi Arus Balik Jalan Tol Cisumdawu via Gerbang Tol Ujung Jaya Utama - Kertajati Majalengka

Panen Durian Perwira pernah juga mengalami penurunan yang sangat banyak. Yakni pada musim panen 2019. Penyebabnya karena curah hujan yang tinggi di bulan Januari. Akibatnya durian diserang hama ulat.

Penurunan bukan hanya soal jumlahnya saja, tetapi juga rasanya. Jika curah hujan sangat tinggi, buahnya sangat sedikit. Lebih banyak daun. Begitu pula rasa duriannya. Tidak lagi legit dan sedikit pahit. Duriannya nyaris tak berasa, anyep.

Karena rasa dan jumlahnya yang sedikit, harga Durian Perwira bisa dibilang mahal. Jika normal bisa sampai Rp80.000/kg. Bandingkan dengan durian pada umumnya hanya dibandrol Rp45.000 sampai 150.000/buah.

Khusus Perwira biasanya pedagang menjual dengan satuan per kilogram. Sementara untuk durian pada umumnya dijual per buah. Sebuah durian bisa lebih dari 2 kilogram.

BACA JUGA:TERBARU! Rute Damri Lewat Tol Cisumdawu, Ongkos Rp 100 Ribu Aja, Ada Banyak, Cek di Sini!

Anda maniak durian? Mau mencoba? Silakan datang ke Sinapeul. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: