Pasca PSBM, Situ Cipanten Sepi
PEMKAB Majalengka kembali mengizinkan objek wisata membuka aktivitas setelah penerapan Pembatasan Sosial Berskala MIkro (PSBM) selesai. Memasuki hari pertama usai penerapan PSBM, kunjungan wisatawan ke objek wisata di Majalengka tergolong sepi.
Seperti yang terlihat di Situ Cipanten Desa Gunung Kuning, Kecamatan Sindang, Sabtu (9/1). Situ yang menawarkan eksotisme danau itu hanya dihiasi sejumlah pengunjung. Lahan parkir juga tampak kosong dan hanya terlihat beberapa kendaraan roda dua. Selain itu, sejumlah pedagang yang berjualan di sekitar area wisata juga hanya duduk santai.
Situasi itu tentunya sangat berbeda dibandingkan penerapan PSBM belum diterapkan. Apalagi jika dibandingkan sebelum pandemi Covid-19, Situ Cipanten selalu dipadati pengunjung. “Sepi, dari tadi hanya melayani beberapa pengunjung saja. Mungkin karena objek wisata baru dibuka kembali,” ujar Imron (27), salah satu pedagang di Situ Cipanten.
Imron memaklumi sepinya pengunjung disebabkan seluruh objek wisata baru dibuka. Namun dia berharap objek wisata kembali menggeliat meski pandemi Covid-19 masih berlangsung. “Semoga ramai lagi lah! Saya bingung kalau tidak dagang. Penghasilan berkurang,” ucapnya.
Situ Cipanten merupakan destinasi wisata alam dengan panorama yang apik. Objek wisata tersebut menjadi salah satu alternatif berlibur masyarakat sekitar atupun juga para traveler. Belakangan, pamor dari Situ Cipanten Majalengka naik daun berkat banyaknya pengunjung yang mengunggah di media sosial.
Situ Cipanten ini merupakan danau yang memiliki luas kurang lebih satu hektare. Sebelumnya, digunakan untuk pengairan dan juga perikanan. Sementara sumber air di Situ Cipanten berasal dari tujuh mata air, maka dari itu meskipun musim kemarau tidak akan kering. (iim)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: