Kodim Salurkan Sembako untuk Veteran
MAJALENGKA - Di momen peringatan hari pahlawan, yang jatuh pada tanggal 10 November ini, Kodim 0617/Majalengka memberikan sembako kepada para veteran di Kecamatan Rajagaluh dan Sindangwangi, Selasa (10/11). Dandim 0617/Majalengka Letkol Inf Andik Siswanto, melalui Kasdim 0617/Majalengka Mayor Inf Sugiyono mengatakan,pemberian sembako kepada veteran merupakan wujud nyata sebagai tali asih dan kepedulian Kodim 0617/Majalengka kepada veteran. \"Pemberian yang kami berikan memang tidak senilai dengan pengorbanan yang telah dilakukan oleh para veteran. Namun, setidaknya ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Kodim 0617/Majalengka atas jasa veteran tersebut,\" ungkapnya. Ia pun berharap, pemberian sembako ini dapat meringankan kebutuhan sehari-hari para veteran di tengah pandemi covid-19. Selain itu jalinan silaturahmi antara veteran dan Kodim 0617/Majalengka beserta jajaran koramil selalu terjalin dengan baik. \"Pemberian tali asih kepada veteran tersebut, dilaksanakan secara door to door dan dilakukan secara simbolis oleh Kasdim 0617/Majalengka dan Danramil 1709/Rajagaluh, selanjutnya pendistribusian dilakukan oleh Babinsa,” jelasnya.(bae)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: