Tatap Muka di Sekolah sebelum Belajar Daring
MAJALENGKA - Memasuki tahun ajaran baru 2020/2021, ratusan siswa baru kelas VII di SMP Negeri I Majalengka melakukan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah, Senin (13/7). Para siswa sudah berkumpul sejak pagi dan dikumpulkan di halaman sekolah. Mereka diberi pengarahan oleh pihak sekolah dengan tetap menjalankan protokol kesehatan Covid-19, yakni jaga jarak dan memakai masker. Penggunaan masker dengan pakaian khas sekolah dasar putih merah. Kemudian mereka satu persatu dipanggil untuk mendapatkan kelas masing-masing. Kepala SMP Negeri 1 Majalengka, Nani Nurul Hidayati menyebutkan, pihaknya sengaja menginstruksikan para siswa baru tersebut untuk datang terlebih dahulu ke sekolah. Hal itu untuk mengikuti segala proses pengenalan, bertatap muka secara singkat dalam mengenal lingkungan sekolah dan teman barunya. Dalam proses pengenalan tersebut, ada berbagai kegiatan yang dilakukan. Di antaranya pertemuan dengan wali kelas, perkenalan antar siswa dan memberikan nomor telepon seluler masing-masing siswa. \"Dalam proses pengenalan ini, para siswa dibagi kelasnya, pertemuan terlebih dahulu oleh wali kelas. Kemudian para siswa tetap akan melakukan proses belajar melalui sistem daring,\" jelasnya. Masih dijelaskan dia, teknis pembelajarannya nanti, para siswa tersebut akan diberi sejumlah materi, pelatihan-pelatihan dan soal. Pembelajaran tersebut akan dipandu secara langsung oleh wali kelas yang bersangkutan. \"Teknis pembelajaran daringnya, para siswa akan diberi materi terlebih dahulu melalui Microsoft form, kemudian ada juga latihan-latihan yang diberikan,\" jelas dia. Menurut dia, kegiatan tersebut hanya bersifat pengenalan, pembagian kelas dan pengarahan. SMP Negeri 1 Majalengka sendiri pada tahun ajaran baru 2020-2021 menerima siswa sebanyak 288 orang yang terbagi menjadi 9 rombel yang masing-masing berjumlah 32 siswa. \"Untuk jumlah siswa keseluruhan berjumlah 873 orang,\" tandasnya. Salah satu siswa baru asal Kelurahan Cicurug, Dio (13) menyampaikan, dirinya senang bisa kembali bersekolah meski di lingkungan sekolah baru untuk dirinya. Ia pun menginginkan terus belajar di sekolah tanpa perlu lagi belajar di rumah melalui sistem online. \"Sebenarnya tidak apa-apa belajar di rumah, tapi saya lebih senang belajar di sekolah,\" ujar Dio. (ono)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: