Potensi Usaha Aquascape Menjanjikan

Potensi Usaha Aquascape Menjanjikan

MAJALENGKA - Eka Prisaptio, mahasiswa FISIP Universitas Majalengka (Unma) sekaligus Ketua HMI Kabupaten Majalengka sudah hampir satu bulan mengembangkan dan membuat miniatur aquascape. Hal itu dilakukan atas kecintaanya terhadap alam yang membuat dirinya terinspirasi untuk membuat usaha tersebut. Berbagai jenis miniatur mulai dari terrarium, paludarium dan yang lainya dia kerjakan. Bahkan tak sedikit hasil karyanya dipajang tertata rapi di 3 susun rak di salah satu kontrakan di Jalan Suma Kelurahan Majalengka Kulon. Eka menyebutkan dalam pembuatanya dirinya dibantu salah satu teman untuk menyelesaikan berbagai miniatur yang didesain atau sesuai pesanan. Dirinya juga menjual berbagai bahan aquascape. Sedangkan untuk hanya dia menyesuaikan sesuai desain dan ukuran. “Biasanya ukuran 30 cm ke 50 cm kita hargai 500 ribu. Aquascape memiliki daya tarik tersendiri, dan tidak hanya indah dengan rangkaian alam di dalam air. Ikan yang dimasukan lebih mempercantik aquascape tersebut, dan memberi ketenangan saat dilihat,” ungkanya Dia sendiri sering bermain ke alam bebas saat hari libur untuk mencari tumbuhan yang unik, yang berada di alam Kabupaten majalengka untuk dijadikan bahan. Dia menilai banyak bahan alam yang bisa dibuat menarik asalkan ada kreativitas saja. Untuk penjualan masih di lingkungan sekitar, karena baru membuka usaha aquascape. “Saya berharap usaha semacam ini bisa ditiru kaum milineal. Saya lihat tidak sedikit anak muda sekarang yang mau buka usaha. Potensi aquascape juga masih cukup menjanjikan,” ujarnya. Salah seorang pembeli, Otong Rustandi yang sedang memilih dan menanyakan jenis aquascape menilai aquascape adalah hasil karya yang tercipta dari alam yang ketika disusun dan dirangkai menjadi nilai tersendiri. “Bisa di simpan di ruang tamu, halaman rumah, atau di tempat lain sekitar rumah yang bisa terlihat,” terangnya. Dia menyebut sudah mempunyai empat aquascape di rumahnya dengan rangkaian yang berbeda. (iim)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: